Ikuti Kami

Warga Meriahkan Lomba Merpati Balap Sprint Piala Ganjar Pranowo

Lomba Merpati Balap Sprint Piala Ganjar Pranowo itu diadakan di lapangan Kecipik.

Warga Meriahkan Lomba Merpati Balap Sprint Piala Ganjar Pranowo
Ketua DPC PDI Perjuangan Sidoarjo Sumi Harsono.

Sidoarjo, Gesuri.id - Ratusan Peserta dari Kabupaten Sidoarjo mengikuti Lomba Merpati Balap Sprint Piala Ganjar Pranowo di Desa Masangan Kulon Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo. Minggu (4/6). 

Lomba Merpati Balap Sprint Piala Ganjar Pranowo itu diadakan di lapangan Kecipik, diselenggarakan oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo dalam rangka bulan Bung Karno. 

Baca: Ganjar Bakar Semangat Kader PDI Perjuangan Jakarta

Ketua DPC PDI Perjuangan Sidoarjo Sumi Harsono mengatakan lomba balap Merpati merupakan salah satu tradisi nusantara dan kegiatan yang sangat merakyat sesuai dengan PDI Perjuangan yang merupakan partainya rakyat Indonesia. 

"Ini di gelar dalam rangka bulan Bung Karno, dengan lomba Merpati ini diharapkan bisa menjalin silaturahmi serta melestarikan budaya Indonesia, disamping itu bisa mengenalkan Ganjar Pranowo  Calon Presiden dari PDI Perjuangan" Ucap Sumi Harsono. 

Disamping itu, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Samsul Hadi menjelaskan acara Lomba Merpati Balap Sprint Piala Ganjar Pranowo ini melibatkan ratusan Tim dari seluruh Kabupaten Sidoarjo. 

"Acara ini berlangsung selama sehari, mulai dari pagi hingga sore hari. Dengan jarak Sprint 500meter, dengan total hadiah jutaan rupiah" Ucap Samsul Hadi. 

Selain itu, dalam lomba merpati balap sprint piala Ganjar Pranowo tersebut di menangkan oleh Tim Racing Hell dari wilayah Medaeng Kulon, Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo, dengan burung bernama Megan Jaya Ring Galoh SDA 085768099908. 

Baca: Hasto Pastikan Jumat Pekan Depan Ada Partai Lagi Dukung Ganjar

Pemilik Burung Megan Jaya, Galoh Yulianto mengucapkan banyak terimakasih kepada PDI Perjuangan Sidoarjo serta menyatakan dukungannya untuk Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia. 

"Terima kasih PDI Perjuangan, Terimakasih mas Samsul Hadi, Ganjar Pranowo Presiden ku. Kami persembahkan kemenangan lomba ini untuk PDI Perjuangan. Semoga Ganjar Pranowo menjadi Presiden" Ucap Galoh Yulianto.

Quote