Ikuti Kami

Presiden Jokowi Resmikan Rusun Pasar Rumput

Rusun Pasar Rumput istimewa karena dibangun di atas pasar dengan ratusan kios pasar yang terletak di lantai satu.

Presiden Jokowi Resmikan Rusun Pasar Rumput
Presiden RI Joko Widodo.

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Rumah Susun (Rusun) Pasar Rumput, DKI Jakarta, dengan kapasitas 1.984 unit hunian dan juga dilengkapi kawasan terintegrasi melingkupi akses pasar dan layanan transportasi.

“Rusun Pasar Rumput ini dibangun dengan biaya Rp970 miliar,  menjadi istimewa karena dibangun dengan konsep 'mixed use development',” kata Presiden Jokowi saat peresmian Rusun Pasar Rumput, di Jakarta, Senin (20/9).

Rusun Pasar Rumput, menurut Presiden, istimewa karena dibangun di atas pasar dengan ratusan kios pasar yang terletak di lantai satu dan dua serta memiliki fasilitas sosial dan umum lengkap.

Baca: Bupati Zahir Peletakan Batu Gedung Pelayanan Satu Atap

Total 1.984 unit hunian di rusun tersebut bertipe 36 dan terletak di lantai 4 hingga lantai 25.

“Tidak hanya rusun yang berfungsi sebagai hunian berupa 1.984 unit tipe 36 yang ada di lantai 4 sampai lantai 25, tetapi juga rusun ini dibangun di atas pasar dengan ratusan kios pasar di lantai 1 dan lantai 2, serta fasilitas sosial dan fasilitas umum yang lengkap," kata Kepala Negara.

Baca juga: Presiden tinjau kesiapan Rusun Pasar Rumput jadi tempat isolasi

Keberadaan pasar dengan fasilitas sosial dan fasilitas umum yang lengkap ini, lanjut Presiden Jokowi, memberikan kemudahan bagi para penghuni untuk melakukan aktivitas ekonomi seperti berdagang dan menjalankan kegiatan ekonomi lainnya.

Keistimewaan lainnya dari Rusun Pasar Rumput, kata Presiden Jokowi, adalah adanya akses jalur transportasi terintegrasi dengan layanan TransJakarta dan layanan konektivitas lainnya.

“Rusun Pasar Rumput ini juga istimewa karena didukung jalur transportasi yang sangat baik terintegrasi dengan busway dan interkoneksi timur selatan menuju Dukuh Atas, memudahkan penghuninya untuk melakukan mobilitas,” ujarnya.

Baca: Rano Karno Berikan Beasiswa PIP ke "Puan Maharani"

Ia berharap dengan difungsikannya Rusun Pasar Rumput, maka masyarakat dapat memiliki hunian layak dan nyaman serta didukung lokasi strategis untuk melakukan kegiatan ekonomi.

Presiden juga merasa senang karena Rusun Pasar Rumput ini juga difungsikan untuk menampung masyarakat yang terkena dampak normalisasi Sungai Ciliwung untuk pencegahan banjir.

“Keberadaan rusun ini semoga dapat meringankan beban masyarakat khususnya berkaitan dengan penyediaan hunian yang nyaman dan terjangkau dan membantu fasilitasi kegiatan produktif masyarakat kita,” kata Presiden.

“Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, pada pagi hari ini, saya resmikan Rusun Pasar Rumput beserta kios dan fasilitas Pasar Rumput Kota Jakarta Selatan Provinsi DKI Jakarta,” demikian Presiden Jokowi

Quote