Ikuti Kami

Baguna Lampung Bagikan Takjil dan Nasi di Tubaba

Pergerakan nyata dalam membantu masyarakat Provinsi Lampung yang terdampak Covid-19, dengan membagikan seribu takjil dan nasi kotak.

Baguna Lampung Bagikan Takjil dan Nasi di Tubaba
Tim Badan Penanggulan Bencana (Baguna) DPD PDI Perjuangan Lampung, terus melakukan pergerakan nyata dalam membantu masyarakat Provinsi Lampung yang terdampak Covid-19, dengan membagikan seribu takjil dan nasi kotak.

Tulang Bawang Barat, Gesuri.id - Tim Badan Penanggulan Bencana (Baguna) DPD PDI Perjuangan Lampung, terus melakukan pergerakan nyata dalam membantu masyarakat Provinsi Lampung yang terdampak Covid-19, dengan membagikan seribu takjil dan nasi kotak.

Agenda  ketiga yang dikemas menjadi Dapur umum tersebut, digelar di Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), dengan melibatkan seluruh fungsionaris DPC PDI Perjuangan, Ketua DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat, Ponco Nugroho, beserta anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat, kader dan simpatisan, serta masyarakat, Jumat (8/5).

Baca: Anies Tak Serius dan Tak Mampu Tangani Covid-19

“Ya, untuk hari ketiga ini. Kita bagikan seribu takjil dan seribu nasi kotak, untuk masyarakat Kabupaten Tulang Bawang Barat. Dan alhamdulillah, kegiatan berjalan sukses,” kata Wakil Ketua Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan DPD PDI Perjuangan Lampung, Budhi Condrowati, melalui pesan tertulisnya.

Namun, kata Anggota Komisi V DPRD Lampung itu, teknis yang digunakan kali ini sedikit berbeda dengan sebelumnya.

Kali ini, tim Baguna DPD PDI Perjuangan Lampung bersama unsur fungsionaris partai lainnya menyisir dengan membagikan takjil dan nasi kotak ke sejumlah titik posko – posko Covid-19 yang ada di kabupaten setempat.

“Ya, pola kita rubah sedikit. Selain membagikan ke masyarakat Kabupaten Tulang Bawang Barat, tim Baguna juga menyambangi posko – posko Covid yang ada. Toh, mereka yang di posko juga, merupakan masyarakat penduduk setempat, digabung dengan aparat Desa, kepolisian dan yang lainnya. Jadi, pola yang di pakai tidak merubah maksud dan tujuan kami,” ujarnya.

Baca: Penyaluran Bansos Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran

 Condrowati mengharapkan, kegiatan yang digelar Baguna DPD PDI Perjuangan Lampung dapat sedikit meringankan beban masyarakat Kabupaten Tulang Bawang Barat, dan Lampung pada umumnya, yang terdampak Covid-19.

“Kami hadir untuk masyarakat, apalagi Covid – 19 bertepatan dengan bulan suci ramadhan. Oleh karena itu, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar dapat menjaga pola hidup sehat, tetap diam dirumah, dan jika keluar pun seperlunya saja. Ini di kebaikan bersama, taatilah aturan yang di keluarkan pemerintah,” tegasnya.

Quote