Ikuti Kami

DPC Kabupaten Semarang Lahirkan Ratusan Kader Militan 

Agus Budiono: Kami memiliki Komuitas Juang sebagai buah dari kaderisasi yang kami lakukan. 

DPC Kabupaten Semarang Lahirkan Ratusan Kader Militan 
Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang, Agus Budiono di sela Kongres V PDI Perjuangan di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, Bali pada Rabu (7/8). (Foto: gesuri.id/Hiski Darmayana)

Denpasar, Gesuri.id - Bagi sebuah partai ideologis seperti PDI Perjuangan, kaderisasi adalah hal yang sangat penting. 

Kaderisasi bisa membuat orang biasa, menjadi kader partai yang militan. 

Begitu juga yang terjadi pada DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang. Proses kaderisasi di DPC Kabupaten Semarang telah menghasilkan ratusan kader muda militan. 

Bagaimana persisnya proses kaderisasi tersebut? 

Berikut wawancara Gesuri dengan Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang, Agus Budiono di sela Kongres V PDI Perjuangan di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, Bali pada Rabu (7/8). 

Apa program kerja DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang kedepannya? 

Pertama, kami akan menata kantor DPC. Hal ini kami lakukan sebagai bagian dari upaya kami menjadi partai modern, dengan melengkapi perkantoran kami dengan teknologi informasi modern. 

Kedua, kami terus meningkatkan kaderisasi untuk menambah kader-kader muda. Kami sudah memiliki Komuitas Juang sebagai buah dari kaderisasi yang kami lakukan. 

Sebagai komunitas yang terdiri dari kaum muda, Komunitas Juang berhasil memudarkan anggapan bahwa anak muda anti politik. 

Berapa jumlah kader Komunitas Juang Kabupaten Semarang saat ini?

Saat ini sudah ada sekitar 300 kader Komunitas Juang di Kabupaten Semarang. Mereka adalah kader-kader muda militan yang loyal pada partai dan ideologi partai. 

Mereka selalu tegak lurus pada komando yang berada ditangan Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. 

Dan kami terus akan tingkatkan jumlah kader muda militan kami. 

Dalam Kongres ini, salah satu hal yang dibahas adalah terkait partai pelopor. Bagaimana kesiapan DPC Semarang untuk menjadi Partai Pelopor?

Tentunya diperlukan pemahaman yang kuat akan ideologi partai. Diperlukan juga  pemahaman yang kuat terhadap program kerja partai serta Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga partai. 

Dengan pemahaman yang baik, tentu akan memberikan bekal bagi pengurus dan kader. 

Oleh karena itu, diperlukan pula kaderisasi dan pendidikan politik yang kuat. Jadi, kuncinya ada pada kaderisasi dan pendidikan politik. Dan itu sudah dijalankan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang. 

Dalam kaderisasi, materi apa yang biasa diberikan? 

Biasanya adalah pemahaman akan ideologi Pancasila, serta wawasan kebangsaan. 

Kemudian juga sejarah partai, yang diharapkan membuat generasi muda partai tidak melupakan para pendahulu yang telah berjuang untuk partai.

Quote