Ikuti Kami

Meryl Ungkap Upaya Tolak Penggusuran Warga Medan Johor

"Masyarakat konstituen disini mengamanahkan saya sebagai penyambung lidah untuk memperjuangkan kepentingan-kepentingan rakyat".

Meryl Ungkap Upaya Tolak Penggusuran Warga Medan Johor
Anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut), Meryl Rouli Saragih mengadakan reses III Tahun Sidang I 2019-2020 di Kelurahan Kwala Bekala , Medan Johor, baru-baru ini. (Foto: Istimewa)

Medan, Gesuri.id - Anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut), Meryl Rouli Saragih mengadakan reses III Tahun Sidang I 2019-2020 di Kelurahan Kwala Bekala , Medan Johor, baru-baru ini. 

Meryl mengungkapkan dirinya sangat terberkati bisa bertemu kembali dengan masyarakat konsituennya. 

Baca: Reses di Medan Helvetia, Meryl Serap Aspirasi Isu Pendidikan

Karena dari 10 Kecamatan di Sumut II Medan Johor adalah penyumbang suara terbanyak yang memilih dirinya dan mengantarkannya ke DPRD Sumut.

"Masyarakat konstituen disini mengamanahkan saya sebagai penyambung lidah untuk memperjuangkan kepentingan-kepentingan rakyat," ujar Politikus muda PDI Perjuangan itu. 

Meryl pun memaparkan, bahwa pada Januari 2020 lalu dirinya diundang untuk hadir langsung bertemu warga tentang  adanya surat pemberitahuan penggusuran tanah warga kompos Medan Johor yang sudah puluhan tahun tinggal di kawasan tersebut. 

Baca: Meryl Saragih Observasi Tugas Sebagai Anggota DPRD Sumut

Pada saat itu, Meryl langsung menghubungi Walikota Medan Akhyar Nasution agar tidak ada lagi proses surat pemberitahuan penggusuran, apalagi penggusurannya. 

"Dan saat saya tanyakan kembali apakah masih mendapat surat pemberitahuan penggusuran, puji Tuhan sampai sekarang tidak ada," ungkap Meryl. 

Meryl melanjutkan,  itu adalah hal kecil yang dapat ia lakukan untuk mengurangi beban yang dirasakan oleh masyarakat. 

Serap aspirasi tersebut pun berjalan dengan tertib. Semua warga  mengikuti protokol kesehatan.

Quote