Ikuti Kami

Mufti Anam Gercep Bantu Keluarga Penghuni Gubuk & Gizi Buruk

"Kami menyerahkan bantuan modal usaha agar sekelurga bisa kembali bangkit, menata hidup".

Mufti Anam Gercep Bantu Keluarga Penghuni Gubuk & Gizi Buruk
Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Mufti Anam.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Mufti Anam gerak cepat menyerahkan bantuan modal usaha bagi kelurga yang tinggal di gubuk bambu hanya seluas 4×5 meter.

Baca: Profesor Jepang & UI Dukung Gelar Profesor Untuk Megawati

Gubuk itu dihuni enam orang, yakni Solehuddin dan istri, serta anaknya, lalu Nenek Zainab (mertua Solehudin) dan dua saudara lainnya tinggal di gubuk bambu di salah satu dusun di Desa Randu Merak Kecamatan Paiton.

“Begitu dikabari teman-teman, hari kemarin, saya langsung minta tim untuk silaturahmi ke sana. Dan hari ini kami menyerahkan bantuan modal usaha agar sekelurga bisa kembali bangkit, menata hidup, dan Insyaallah kita doakan bersama, beliau-beliau bisa terus mendapat rejeki yang berkah,” kata Mufti Anam, Rabu (9/6).

Selain itu juga bersama timnya Mufti turut bergotong royong untuk memperbaiki rumah.

Anggota DPR RI Komisi VI ini mengatakan, bantuan modal usaha diberikan agar warga bisa terus berdaya. 

“Saya yakin beliau bisa kembali berdaya, merintis usaha dengan baik dan bisa mandiri serta sejahtera,” tuturnya.

Adapun bantuan modal usaha yang diberikan berupa peralatan untuk memulai usaha membuka warung. Mulai dari etalase, kompor, tabung gas, peralatan memasak, hingga modal awal berupa barang-barang yang bisa diolah untuk berjualan makanan. Seperti tepung, minyak goreng, mi instan, gula, hingga berbagai jenis minuman.

“Saya juga mengajak warga untuk bergotong royong, jika warung beliau sudah buka, kita beli dagangannya. Kita larisi, hitung-hitung membantu tetangga,” tambahnya.

Gubuk di sebuah lahan pengairan setempat di desa tersebut, tanpa dilengkapi kamar tidur, kamar mandi dan darur. Untuk keperluan memasak, mereka menggunakan kayu seadanya di bagian luar belakang rumah.

Baca: Ini Alasan Megawati Pantas Dianugerahi Profesor Kehormatan

Derita tidak berhenti disitu. Anak dari Solehuddin ditengarai mengalami gizi buruk. “Kita doakan juga agar si kecil kondisinya bisa terus membaik. Tumbuh menjadi anak yang sehat dan kelak bisa menjadi manusia yang menebar banyak manfaat kepada sesama,” harap Mufti Anam.

Quote