Ikuti Kami

Natala Sumedha Kunjungi Warga Penerima Program Bedah Rumah

“Dulu rumah Ibu Talem rusak parah, dan memang tidak layak dihuni, sekarang alhamdulilah sudah menjadi rumah yang bagus dan layak dihuni".

Natala Sumedha Kunjungi Warga Penerima Program Bedah Rumah
Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Karawang, Natala Sumedha, Sabtu (18/9), mengunjungi rumah warga penerima program Bedah Rumah (RULAHU) yang diajukan Pengurus Ranting PDI Perjuangan Desa Pinayungan. (Istimewa)

Karawang, Gesuri.id - Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Karawang, Natala Sumedha, Sabtu (18/9), mengunjungi rumah warga penerima program Bedah Rumah (RULAHU) yang diajukan Pengurus Ranting PDI Perjuangan Desa Pinayungan.

Baca: PDI Perjuangan Pastikan Tak Inginkan Presiden Tiga Periode

Natala yang didampingi pengurus PAC PDI Perjuangan Kecamatan Telukjambe Timur merasa berbahagia karena perjuangan yang dilakukannya telah membuahkan hasil.

“Dulu rumah Ibu Talem rusak parah, dan memang tidak layak dihuni, sekarang alhamdulilah sudah menjadi rumah yang bagus dan layak dihuni," ujarnya

Tak hanya kediaman Ibu Talem yang dikunjungi dalam program Bedah Rumah hari ini, satu lagi rumah bapak RT Gofur warga dusun Sukajaya, juga diserah terimakan.

“Bagi para penerima bantuan program Bedah Rumah (RULAHU), agar rumah dirawat dengan baik, dan semoga kedepannya dapat lebih banyak orang yang terbantu di wilayah Kecamatan Telukjambe Timur," tambahnya.

Selain Bedah Rumah, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Karawang ini meninjau perbaikan drainase sepanjang 240 meter dari total pengajuan perbaikan sepanjang 800 meter.

Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Telukjambe Timur, Asep Wahyudi atau yang biasa dipanggil Kang Yudi mengucapkan terimakasih atas perjuangan anggota DPRD dari dapil 1 tersebut.

"Alhamdulillah satu persatu program Bedah Rumah yang kami ajukan telah selesai pengerjaannya, saya mewakili masyarakat Kecamatan Telukjambe Timur mengucapkan banyak terimakasih kepada Pak Natala karena berkat perjuangannya apa yang kami ajukan bisa di realisasikan," ungkap Asep.

Baca: 2,5 Juta Warga DKI Belum Divaksin? Lacak Lewat RT & RW !

Kang Yudi menjabarkan bahwa jumlah rumah yang di ajukan untuk mendapatkan bantuan Bedah Rumah di daerahnya sebanyak 7 unit. 

"Selain itu pengurus PAC juga menerima permohonan pengajuan perbaikan infrastruktur berupa perbaikan jalan dan saluran air yang di sampaikan para pengurus ranting di 9 desa yang ada di Kecamatan Telukjambe Timur," pungkasnya.

 

Kontributor: yoedhi_repdem.

Quote