Ikuti Kami

Ono: Perlu Program Khusus Tingkatkan Konsumsi Ikan 

Selain sosialisasi, ujar dia, pemerintah bisa memanfaatkan program yang sudah ada untuk menyiasati kondisi itu. 

Ono: Perlu Program Khusus Tingkatkan Konsumsi Ikan 
Anggota Komisi IV DPR RI Ono Sutrisno.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPR RI Ono Sutrisno mendesak perlunya program khusus untuk mendongkrak konsumsi ikan di Tanah Air.

Selain sosialisasi, ujar dia, pemerintah bisa memanfaatkan program yang sudah ada untuk menyiasati kondisi itu. 

Baca: Rokhmin Nilai Maluku Berpotensi Jadi Lumbung Ikan Nasional

"Penyebab minimnya itu karena belum paham. Makanya sejak sebelum pandemi COVID 19, kami menyosialisasikan agar rakyat gemar makan ikan," kata Sutrisno seusai Safari Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan) di Desa/Kecamatan Ligung, Selasa (2/6).

Mengganti daging dengan ikan dalam progran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bisa jadi media untuk mendongkrak daya konsumsi masyarakat.

"Supaya BPNT menggunakan ikan. Harga murah dibanding harga daging kan. Pengembangannya sangat nudah. Makan ikan sangat besar manfaatnya, untuk imun, kecerdasan, terhidar dati stroke. Nantinya ikan pengganti dagimg itu bisa ikan laut ataupun air tawar," ujar politisi PDI Perjuangan dari Dapil Subang, Majalengka, dan Sumedang itu.

Quote