Talaud, Gesuri.id - Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud, Anisya Gretsya Bambungan, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Talaud dalam rangka penyampaian rancangan Peraturan Daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2026 yang digelar di Gedung Sidang DPRD, Kamis (20/11).
Rapat Paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Talaud Engelbertus Tatibi, didampingi Wakil Ketua II, Janastasya Ch. Parapaga, SE, S.Kom, dan dihadiri oleh Swkertaris Daerah (Sekda), Yohanis B. K. Kamagi, Forkopimda, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Eselon III dan IV, anggota DPRD, Tenaga Ahli Fraksi DPRD, serta Staf Khusus Bupati.
Menurut Anisya Gretsya Bambungan, dokumen memuat prioritas pembangunan, arah kebijakan fiskal serta strategi dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan di Kabupaten Kepulauan Talaud.
“Rancangan APBD Tahun 2026 disusun untuk mewujudkan visi Kabupaten Kepulauan Talaud yang bermartabat, religius, maju dan sejahrera, dengan menekankan tata kelola pemerintahan yang baik, pertumbuhan ekonomi berbasis potensi likal, kualitas SDM, pembangunan infratruktur serta kehidupan sosial yang harmonis,” ujar Wabup.
Wabup juga menyampaikan harapannya agar DPRD dapat memberikan dukungan, masukan dan kerja sama dalam pembahasan, penyempurnaan dan penetapan APBD 2026 sehingga memberikan manfaat optimal bagi masyarakat Talaud.
Ia menekankan pentingnya transparansi, akuntabilitas dan efesiensi dalam pengelolaan keuangan daerah.
Dengan penyampaian rancangan APBD 2026 ini, diharapkan sinergi antara pemerintah daerah dan DPRD semakin kuat, sehingga pembangunan Talaud berjalan efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

















































































