Ikuti Kami

Bang Dhin Digadang-Gadang Jadi Calon Gubernur Kalsel

Peluang untuk lolos menjadi orang nomor satu di Banua cukup terbuka lebar bagi pria akrab disapa Bang Dhin ini

Bang Dhin Digadang-Gadang Jadi Calon Gubernur Kalsel
Muhammad Syaripuddin alias Bang Dhin, Wakil Ketua DPRD Kalsel.

Banjarmasin, Gesuri.id - Muhammad Syaripuddin, Wakil Ketua DPRD Kalsel, digadang-gadang akan menjadi calon gubernur (cagub) Kalsel pada Pilkada 2024 mendatang.

Baca Markus Waran Instruksikan Kader Menangkan Hermus Indou

Peluang untuk lolos menjadi orang nomor satu di Banua cukup terbuka lebar bagi pria akrab disapa Bang Dhin ini. 

Selain sepak terjangnya cukup membumi dan memasyarakat, jiwa sosialnya sangat tinggi. Ia ramah dan menghargai kepada yang muda dan takjim kepada yang dituakan sehingga digadang-gadang menjadi cagub Kalimantan Selatan.

Tak heran, Habib Abdurrahman Bahasyim SE MM atau dikenal dengan sebutan Habib Banua, sangat mendukung dan men-support kehadiran Bang Dhin di ajang Pilkada Kalsel nanti.

“Insha Allah, jika Bang Dhin terpilih menjadi Gubernur Kalsel, maka banua kita maju dan sejahtera. Jadi mari kita dukung Bang Dhin,” ajak Habib Banua.

Jejak rekam Bang Dhin memang berawal dari tukang ojek. Ia kemudian ikut bergelut di partai politik. PDI Perjuangan menjadi tambatan hatinya, di Tanah Bumbu.

Berkat pergaulannya yang luas dan dikenal masyarakat, ia terpilih sebagai Anggota DPRD Tanah Bumbu 1 periode.

Baca Pemekaran Papua, Tingkatkan Partisipasi Politik Masyarakat

Karir politiknya menanjak. Bang Dhin ikut di pentas provinsi pada Pemilu berikutnya. Meraih suara signifikan, ia sukses. Bahkan sebagai Wakil Ketua DPRD Kalsel hingga sekarang.

Bang Dhin yang dikenal publik, memang merakyat. Ia juga dikenal sebagai sosok pengabdi. Tindak tanduknya selalu mengakomodir berbagai kepentingan. Kolaborasi menjadi landasannya. Itulah yang selama ini selalu menjadi pegangannya di lembaga legislatif. Dilansir dari metrokalsel.co.id.

 

Kurator: Nanda

Quote