Ikuti Kami

Mahfud Umumkan Logo Hitam-Putih Bareng Ganjar: Lambang Ketegasan

Mahfud mengatakan logo baru dengan aksen hitam dan putih itu melambangkan ketegasan.

Mahfud Umumkan Logo Hitam-Putih Bareng Ganjar: Lambang Ketegasan
Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud Md berfoto bersama Tim Pemenangan Nasional di Desa Jaboi Sabang, Aceh, Selasa (28/11/2023). (ANTARA/Aditya Ramadhan)

Jakarta, Gesuri.id - Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud Md mengumumkan logo barunya bersama calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dengan aksen warna hitam dan putih saat memulai hari kampanye Pilpres 2024 di Sabang, Aceh.

Mahfud mengatakan logo baru dengan aksen hitam dan putih itu melambangkan ketegasan.

"Kalau warna hitam putih itu sebenarnya kalau pakai bahasanya agama Islam itu Al Faruq namanya. Al Faruq itu dilambangkan oleh ketegasan sikap penegakan hukum seperti Umar bin Khattab," kata Mahfud di Sabang, Aceh, Selasa (28/11).

Pada hari pertama kampanye Pilpres 2024 ini, Ganjar dan Mahfud melakukan kegiatan terpisah di dua ujung wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ganjar memulai kampanye di ujung timur Indonesia yakni Merauke, Papua Selatan. Sementara itu Mahfud di ujung barat Indonesia yaitu Sabang, Aceh.

Saat tiba di Taman Pasi Jaboi Sabang, Mahfud disambut teuku ulama desa dan dilakukan upacara peusijuek yang dipimpin tokoh agama dan adat. Upacara tersebut merupakan simbolisasi pemberian restu dan perlindungan.

Pada kampanye pertama Ganjar dan Mahfud MD di Merauke dan Sabang itu sekaligus memperkenalkan logo baru pasangan tersebut dalam kontestasi Pemilu 2024.

Bila sebelumnya Ganjar Pranowo kerap mengesankan dirinya dengan kemeja lurik berwarna hitam putih, kini berganti menjadi kemeja hitam yang dikenakannya ditambah dengan rambutnya yang berwarna putih. Sementara Mahfud Md memakai kopiah hitam disandingkan dengan kemeja putih.

Pada baliho alat peraga kampanye Ganjar-Mahfud pun dominan berwarna hitam dengan aksen garis putih, serta tulisan berwarna putih. Terdapat pula empat slogan bertuliskan 'Gerak Cepat, Indonesia Raya, Indonesia Unggul, dan Indonesia Lebih Baik'.

Mahfud juga menekankan bahwa warna hitam dan putih adalah dua warna yang berbeda dengan tegas, tidak ada kesamaran.

"Pokoknya harus hitam putih jangan abu-abu kalau membuat kebijakan itu. Ke sana bilang gini, besok bilang gitu, di sini bilang gini," kata Mahfud.

Sedangkan slogan Gerak Cepat yang dimaksudkan adalah menyelesaikan program kebijakan dengan cepat, sesuai prioritas dan terstruktur.

"Misalnya, tahun depan kita akan mencapai urusan ustaz ini, tahun depan lagi untuk urusan satu desa satu puskesmas dan satu tenaga kesehatan. Itu namanya gerak cepat bukan hanya ditulis lalu ditinggalkan, ini diprogramkan," ujarnya.

Janji untuk guru ngaji
Dalam kampanye di Sabang itu, Mahfud menginginkan agar guru ngaji bisa naik kelas dengan peningkatan kesejahteraan guna mewujudkan pemerataan kualitas pendidikan nasional.

"Kami sudah cantumkan program unggulan untuk Aceh yaitu Program Unggulan Guru Ngaji. Program itu akan menghitung secara cermat, menyediakan secara sungguh-sungguh dana untuk para ustadz," kata Mahfud dalam sambutannya pada kampanye bertajuk Tatap Muka Gerak Cepat Ganjar-Mahfud di Taman Pasi Jaboi Kecamatan Sukajaya, Sabang.

Mahfud bertekad untuk meningkatkan kesejahteraan guru ngaji dan tenaga pendidik keagamaan lainnya, setidaknya bisa setara dengan guru pada umumnya.

Dia menyebutkan bahwa di Kota Banda Aceh terdapat sebanyak 1.500 guru ngaji, yang 65 persen diantaranya mendapatkan gaji di bawah UMR.

Dengan meningkatnya kesejahteraan guru ngaji atau tenaga pendidik keagamaan, Mahfud berharap program tersebut bisa membangun moral dan karakter anak-anak Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

Sementara Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo yang memulai kampanyenya dari ujung timur Indonesia yaitu Merauke Papua dan tersambung melalui video telekonferensi dengan Mahfud di Sabang, juga menyampaikan visi misinya.

Pada kesempatan yang sama dalam zona waktu yang berbeda, Ganjar memaparkan program unggulan 1 Desa, 1 Faskes (fasilitas kesehatan), 1 Nakes (tenaga kesehatan) yang bertujuan agar rakyat Indonesia tetap sehat, produktif dan sejahtera. Ganjar dan Mahfud terhubung dalam dialog interaktif dengan masyarakat melalui video telekonferensi.

Quote