Ikuti Kami

PDI Perjuangan Gorontalo Berencana Perpanjang Pendaftaran

PDI Perjuangan masih membuka kesempatan hingga 30 September 2019,

PDI Perjuangan Gorontalo Berencana Perpanjang Pendaftaran
Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gorontalo Fahrudin Paris.

Gorontalo, Gesuri.id - PDI Perjuangan Kabupaten Gorontalo berencana memperpanjang masa pendaftaran bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gorontalo tahun 2020, bagi mereka yang tertarik ikut penjaringan.

"Kami akan memperpanjang masa pendaftaran untuk para bakal calon yang tertarik mengikuti kontestasi Pilkada 2020 melalui PDI Perjuanhan jika kuota minimal yang diharapkan belum terpenuhi," ujar Wakil Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Gorontalo Fahrudin Paris, di Gorontalo, Sabtu (28/9).

Baca: Hasto Bawa Pesan Khusus Megawati untuk Cakada Babel

Menurut dia, masih ada kesempatan hingga 30 September 2019, bagi mereka yang telah mengambil formulir dan akan mengembalikannya atau mendaftar di partai itu.

Hingga saat ini baru satu orang bakal calon yang telah mengembalikan formulir atau resmi mendaftar, yaitu dari kalangan profesional yakni dr AR Mohammad.

AR Mohammad, kata dia, resmi mendaftar pada Jumat, (27/9) pukul 13.30 Wita, di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gorontalo.

Selanjutnya, pihaknya masih akan menunggu dua bakal calon lainnya, yakni Rustam Akili, kader Partai Nasdem dan Tonny Junus, kader PDI Perjuangan juga mantan Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo, untuk datang mendaftar dan mengembalikan berkas.

"Kami membuka pendaftaran ini seluas-luasnya bagi masyarakat umum, sebab tidak ada syarat khusus bagi mereka yang tertarik ingin mengikuti ajang kontestasi Pilkada 2020 melalui PDI Perjuangan" ujarnya.

Baca: PDI Perjuangan Supiori Buka Pendaftaran Cakada

Pihaknya berharap akan ada tiga bakal calon bupati dan calon wakil bupati yang akan mengikuti penjaringan melalui PDI Perjuangan.

"Jika sampai tanggal yang ditentukan nanti, kuota minimalnya belum mencapai tiga orang, maka kemungkinan besar akan dilakukan perpanjangan masa pendaftaran atau sesuai petunjuk DPP PDI Perjuangan" ujarnya.

Quote