Ikuti Kami

Ahok Tegaskan Fokus Jadi Pengajar dan Dampingi Petani di NTT

Ahok: Nggak kepikiran (maju di Pilwali Surabaya 2020) dan nggak ada tugas (dari partai) ke sana juga.

Ahok Tegaskan Fokus Jadi Pengajar dan Dampingi Petani di NTT
Ilustrasi. Ahok Tegaskan Fokus Jadi Pengajar dan Dampingi Petani di NTT.

Jakarta, Gesuri.id - Kader PDI Perjuangan yang juga mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok menegaskan dirinya hanya fokus menjadi pengajar di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Ia, lanjutnya, tak tergiur maju di Pemihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya 2020 mendatang.  

"Nggak kepikiran (maju di Pilwali Surabaya 2020) dan nggak ada tugas (dari partai) ke sana juga," kata Ahok dilansir dari detikcom, Selasa (20/8) malam.

Baca: Ahok Tak Akan Maju Pilwakot Surabaya, Tugasnya ke NTT

Selain itu, Ahok juga menegaskan dirinya akan menghabiskan waktu dengan urusan petani di NTT dan Ketua Umum PDI Perjuangan, partai yang kini menaungi Ahok, Megawati Soekarnoputri juga telah menegaskan tugas yang harus diemban Ahok.

"Saya akan banyak waktu urusan petani di NTT. Ibu Ketum kasih tugasnya jelas, tidak ke mana-mana selain NTT dan sebagai pengajar. Ibu Mega bukan sembarangan kasih tugas," ujar Ahok.

Quote