Ikuti Kami

Lesty Dampingi Gotong Royong Vaksinasi COVID di Jati Agung

“Saat ini, terdapat jutaan orang di seluruh dunia yang telah menerima vaksin Covid-19 dengan aman".

Lesty Dampingi Gotong Royong Vaksinasi COVID di Jati Agung
Anggota DPR RI Mukhlis Basri & Anggota DPRD Provinsi Lampung Lesty Putri Utami Gelar Vaksinasi Covid 19 di Jatiagung.

Lampung, Gesuri.id - Anggota DPRD Provinsi lampung, Lesty Putri Utami mengajak seluruh masyarakat se-kecamatan Jati Agung Lampung Selatan untuk bersama menyukseskan gelaran kegiatan vaksinasi gratis yang diadakan oleh PDI Perjuangan. 

Baca: Anies Harus Sering Baca Aturan Biar Tak Terkesan Bodoh

Kegiatan dengan penerapan protokol kesehatan tersebut di hadiri kepala desa Fajar Baru, anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan Mukhlis Basri dengan peserta vaksinasi yaitu seluruh masyarakat se kecamatan jati agung. Berlangsung di balai Desa Fajar Baru kecamatan Jati Agung Lampung Selatan, Kamis (14/10).

“Saat ini, terdapat jutaan orang di seluruh dunia yang telah menerima vaksin Covid-19 dengan aman. Karena pentingnya program ini membuat kita semua  satu langkah lebih dekat  untuk kembali berkegiatan seperti biasa dan bertemu dengan keluarga serta kerabat tercinta. Vaksin ini dinanti-nantikan oleh banyak orang, namun amat wajar jika sebagian orang masih bertanya-tanya mengenai proses vaksinasi dan apa saja yang perlu diantisipasi saat mengikuti vaksinasi,” kata Lesty dalam sambutannya. 


 
Selanjutnya, Lesty mengajak masyarakat untuk bersama bahu membahu mendisiplinkan penerapan protokol kesehatan dan ikut serta menyukseskan program vaksinasi Covid-19 sebagai salah satu ikhtiar untuk tetap sehat ditengah pandemi Covid-19 yang sedang melanda negeri ini.

“Selain sosialisasi protokol kesehatan, kami juga melakukan pendampingan kepada masyarakat yang menjalani vaksinasi. Seperti hari ini pendampingan kita lakukan kepada masyarakat yang tersebar di kecamatan Jati Agung. Peran ini merupakan tugas kita bersama, demi Lampung yang tangguh, Lampung yang sehat, kita tetap harus menerapkan protokol kesehatan. Selain itu pentingnya kita ikut serta dalam program vaksinasi Covid-19,” jelas dewan milenial dari Fraksi PDI Perjuangan. 

“Berdasarkan data kementerian kesehatan, yang tercantum pada vaksin.kemkes.go.id per tanggal 13 Oktober 2021 pukul 18.00 WIB, program vaksinasi di Provinsi lampung telah mencapai 31,37% atau 2.084.621 jiwa untuk vaksinasi dosis 1 dan 13,70% atau 910.071 untuk dosis 2. Artinya, berdasarkan data tersebut, program vaksinasi masih belum mencapai target yang telah di rencanakan. Atas dasar itu, mari kita bersama mengajak keluarga, kerabat dan tetangga untuk ikut serta dalam pengawalan program vaksinasi Covid-19,” ungkapnya. 

Mengakhiri sambutannya, Lesty mengimbau masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan.

“Vaksin-vaksin yang tersedia menunjukkan efektivitas tinggi dalam melindungi penerimanya dari sakit berat akibat Covid-19. Akan tetapi, orang yang sudah divaksin masih mungkin menularkan Covid-19, meskipun tanpa gejala. Sebab itulah, kita harus tetap mengikuti protokol kesehatan demi diri sendiri dan orang lain dengan selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” pungkas Lesty sembari menutup sambutannya.

Baca: Anies Terbitkan Sergub Soal Rokok, Picu Polemik Lebih Luas !

Senada diungkapkan oleh anggota DPR RI, Mukhlis Basri, bahwa program vaksinasi ini ialah wujud peduli dari partai PDI Perjuangan guna menstabilkan keadaan dan menekan angka Covid-19. 

"Program vaksinasi ini salah satu program utama pemerintah saat ini, program ini bukan hanya tugas tenaga medis, atau pun aparat desa namun menjadi program kita bersama untuk diikuti seluruh masyarakat Indonesia. Mari gotong royong ikut serta program vaksinasi Covid-19, menjadikan hidup kita jauh lebih sehat dan terhindar dari berbagai penyakit, menambah imunitas bagi kita semua," kata anggota komisi 1 fraksi PDI Perjuangan itu. Dilansir dari 


 

Quote