Ikuti Kami

Pemkot Magelang Galakkan Kampanye Makan Ikan

Kampanye makan ikan masih dibutuhkan dan akan terus digalakkan.

Pemkot Magelang Galakkan Kampanye Makan Ikan
Wali Kota Magelang, Sigit Widyonindito

Magelang, Gesuri.id - Pemerintah Kota Magelang melalui Dinas Pertanian dan Pangan (Dispertan) gencar melaksanakan kegiatan kampanye Gemarikan (Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan). Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mendorong kenaikan angka konsumsi ikan di Kota Magelang.

Wali Kota Magelang, Sigit Widyonindito mengatakan, kampanye makan ikan masih dibutuhkan dan akan terus digalakkan.

"Saya bangga dan mendukung kampanye gemarikan bisa dilaksanakan rutin setiap tahun. Agar angka konsumsi ikan bisa terus meningkat," jelas Sigit, Selasa (23/10).

Dia menyebutkan, angka konsumsi ikan di Kota Magelang mencapai 22,50 kilogram per kapita per tahun. Angka tersebut di bawah angka ideal sebanyak 31 kilogram per kapita per tahun.
 
"Untuk itu, kita rutin mengkampanyekan gemarikan agar anak-anak senang makan ikan sejak dini. Saya perintahkan ke dinas, camat, lurah, untuk kemudian disampaikan ke masyarakat," kata Sigit.

Quote