Pangkalpinang, Gesuri.id - Anggota DPR RI sekaligus Pendiri Yayasan Rudi Center, Rudianto Tjen merasa bahagia bisa terus membantu anak-anak di Bangka Belitung, antara lain melalui Bakti Sosial (Baksos) Operasi Bibir Sumbing Gratis.
Baksos yang diselenggarakan bekerja sama dengan PDI Perjuangan Bangka Belitung dan Yayasan Andalas Prima tersebut berlangsung selama satu bulan penuh mulai 2 Februari hingga 2 Maret 2022 di RS Kalbu Intan Medika, Kota Pangkalpinang.
Baca: Molen Apresiasi Rudianto Soal Operasi Bibir Sumbing
Rudi mengatakan, pihaknya akan terus berusaha dan berupaya memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan sebaik- baiknya. Ia berharap, baksos kali ini bisa mengembalikan kepercayaan diri peserta operasi bibir sumbing di masa yang akan datang.
"Apabila ada kekurangan saya mohon maaf, kami berusaha memberikan pelayanan yang terbaik. Kita harap masyarakat datang ke sini dengan kondisi sekarang, besok kembali ke daerah masing-masing anak sudah menjadi normal bibirnya," ujarnya.
Operasi Bibir Sumbing Gratis ini dilaksanakan selama satu bulan, pendaftaran tersebut masih dibuka meskipun pelaksanaan operasi sudah dimulai.
"Kita tetap membuka pendaftaran meskipun sudah dimulai. Untuk kapasitas satu hari bisa dilakukan operasi untuk 4 pasien," ujarnya.
Rudi juga meminta, dukungan seluruh masyarakat agar PDI Perjuangan terus membantu pemerintah, untuk menyelesaikan masalah kesehatan di Babel.
Baca: Rudianto: Tiada Target Jumlah Pasien Operasi Bibir Sumbing
"Setelah operasi bibir sumbing ini selesai, bulan Juni 2022 mendatang kita juga akan melaksanakan operasi katarak gratis. Kami bertekad operasi katarak nanti dapat dilaksanakan," ucap Politisi senior PDI Perjuangan itu.
Sementara, Ketua DPD PDI Perjuangan Babel, Didit Srigusjaya mengatakan gelaran baksos kali ini menjadi bukti bahwa partai besutan Megawati Soekarnoputri itu akan terus hadir di tengah-tengah masyarakat.
“Sehingga apa yang menjadi program partai bisa dirasakan manfaatnya secara luas oleh rakyat,” kata Didit.