Ikuti Kami

Srikandi Ganjar Jabodetabek Harap Bir Pletok Bisa Dipasarkan Secara Luas

Produksinya bir pletok saat ini kondisinya sudah mulai menurun.

Srikandi Ganjar Jabodetabek Harap Bir Pletok Bisa Dipasarkan Secara Luas
Calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.

Jakarta, Gesuri.id - Srikandi Ganjar Jabodetabek yakin bahwa minuman khas betawi, yakni bir pletok mampu menjadi minuman andalan yang bisa dipasarkan secara luas. 

Hal tersebut disampaikan Korwil Srikandi Jabodetabek, Wahyuni Safitri dalam kegiatan pengenalan dan pelestarian bir pletok kepada sejumlah pemuda di Kayumas Utara, Pulo Gadung, Jakarta Timur.

"Kami berikan edukasi seputar cara pembuatannya dan bagaimana mengemasnya agar bir pletok ini menjadi menarik dan diminati masyarakat siapapun dan bisa menjadi sentra oleh-oleh bagi masyarakat yang hendak datang ke Jakarta," ungkap Safitri.

Baca: Gelar Reses di Kota Tegal, Dewi Aryani Bagikan Bantuan

Lanjut Safitri, produksinya bir pletok saat ini kondisinya sudah mulai menurun, maka ini peran generasi muda untuk membangkitkan kembali supaya minuman ini dicintai oleh masyarakat Indonesia.

"Saat ini, banyak anak muda yang tidak mengetahui minuman khas betawi tersebut, sehingga ini jadi motivasi kami untuk mengenalkan bir pletok kepada masyarakat supaya ini bisa menjadi andalan usaha bagi masyarakat di Jakarta," kata Safitri.

Sebab kata Safitri, sudah sepantasnya generasi muda mau terlibat dalam melestarikan adat budaya khas betawi bir pletok ini.

"Kita punya misi agar mereka mencintai budaya daerah dan meneruskan minuman ini salah satu cara untuk melestarikannya dengan terlibat untuk menekuni usaha beer pletok," lanjut Safitri.

Baca: Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo

Dirinya berupaya untuk mengusulkan kepada Ganjar Pranowo untuk mendorong bir pletok menjadi minuman andalan yang mampu di ekspansi hingga mancanegara.

"Kita punya harapan bahwa nanti saat bertemu Pak Ganjar kita akan membawa beer pletok buatan Srikandi untuk nantinya didorong untuk menjadi produk unggulan yang bisa dipasarkan di kancah internasional," tutup Safitri.

Senada dengan Safitri, Peserta, Puspa Lamondjong (31) mengungkapkan apresiasinya atas diselenggarakannya acara tersebut.

"Ini kegiatan bagus banget karena bir pletok sendiri keberadaanya sudah jarang, maka insiatif dari Srikandi Ganjar untuk memberikan edukasi pembuatan bir pletok bisa konsumsi oleh siapapun karena tidak mengandung alkohol," kata Puspa.

Quote