Ikuti Kami

Bupati Nikson Ajak Masyarakat Tiru Jiwa Seni Bung Karno

"Bung Karno sangat mencintai seni. Kita harus mencintai seni dan budaya. Ini langkah yang luar biasa".

Bupati Nikson Ajak Masyarakat Tiru Jiwa Seni Bung Karno
Dihadapan Ompui Ephorus HKBP, Bupati Nikson (kiri) Ajak Masyarakat Tiru Jiwa Seni Bung Karno.

Taput, Gesuri.id - Bupati yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tapanuli Utara Nikson Nababan mengajak masyarakat meniru spiritualitas Bung Karno yang sangat mencintai seni.

Baca: Dewi Aryani: Bumil Perlu Vaksin Untuk Memproteksi Janin

"Bung Karno sangat mencintai seni. Kita harus mencintai seni dan budaya. Ini langkah yang luar biasa," kata Nikson Nababan didampingi Ompui Ephorus HKBP Pendeta Robinson Butarbutar, saat menghadiri soft launching produk ekonomi kreatif (ekraf) berbasis daur ulang, baru-baru ini.

Nikson mengatakan, pada kesempatan ini dirinya ingin menunjukkan kepada masyarakat, bahwasannya semua pihak harus bersatu padu menatap kehidupan, khususnya bersama tokoh agama. 

"Pemerintah dan gereja di sini menjadi mitra dan sebuah kolaborasi yang sangat indah dalam memajukan ekonomi kreatif," kata Nikson.

Untuk menumbuhkembangkan semangat masyarakat, Nikson bersama pihak gereja turut menyerahkan bantuan bibit pohon berbuah, bibit ikan, dan bibit ternak unggas.

Baca: Puan Berikan Bantuan Tambahan Makanan Ibu Hamil di Bumiharjo

"Mari majukan produk-produk UMKM lokal Tapanuli Utara. Saya sudah wajibkan supermarket yang ada di Taput untuk menjual produk-produk lokal," tuturnya.

"Kalau bukan kita siapa lagi yang akan memajukan produk lokal UMKM kita. Hai anak muda, kalau bukan dirimu yang ingin sukses tidak akan ada orang lain yang bisa membuatmu sukses," terangnya.

Quote