Ikuti Kami

Hadapi Pemilu 2024, Maruarar Siapkan Modal Rp 25 Miliar

Ara: Kita biasa gotong royong. Kita sudah siapkan dana gotong royong yang jumlahnya Rp 25 miliar.

Hadapi Pemilu 2024, Maruarar Siapkan Modal Rp 25 Miliar
Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih Maruarar Sirait (tengah). (istimewa)

Tangerang, Gesuri.id - Jelang Pemilu 2024, Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih Maruarar Sirait memberikan tugas kepada Ketua Dewan Pimpinan Daerah, Kader Taruna Merah Putih Provinsi Banten Marinus Gea mencari kader terbaik. 

Baca: Pasca Dilantik, Marinus Gea: Siap Jadi Kader Pejuang

Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih Maruarar Sirait mengatakan nantinya para kader tersebut akan mendapat bantuan modal dari organisasi sayap Partai PDI Perjuangan.

"Kita biasa gotong royong. Kita sudah siapkan dana gotong royong yang jumlahnya Rp 25 miliar," kata Ara sapaan akrabnya, Kamis (22/12).

Lanjut Maruarar, nantinya bantuan yang akan diberikan ada beberapa macam. 

“Bantuannya berupa kaos dan dana yang nantinya dapat dimanfaatkan dalam kontestasi pemilihan calon legislatif (Pileg) maupun pemilihan kepala daerah (Pilkada),” ujarnya.

"Banyak yang berlatar belakang pengusaha jadi kepala daerah dan legislatif berasal dari kader Taruna Merah Putih," tambahnya.

Apalagi, kata Sirait, saat ini anak muda tidak mudah dalam mengikuti pemilu. 

“anak muda dan aktivis yang bagus pemikirannya namun tidak memiliki modal untuk maju dalam bursa pemilihan umum,” ucapnya.

Hal itu, pihaknya mengaku siap mendukung para kader milenial yang siap maju.

"Kita harus mendukung mereka. Dengan gotong maka akan lebih banyak lagi mencetak generasi muda yang memiliki idealisme tinggi," pungkasnya.

Baca: Sri Rahayu: Dukung Produk Hukum yang Berpihak pada Perempuan

Sementara itu, Dewan Pimpinan Daerah Kader Taruna Merah Putih Provinsi Banten Marinus Gea akan siap menjalankan perintah tersebut. 

“Siap menjadi kader penuang dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang,” pungkasnya.

Quote