Ikuti Kami

Sempat Menghilang usai Suara Ganjar-Mahfud Nyungsep di Jateng, Bambang Pacul Akhirnya Muncul

Bambang Pacul dirawat di rumah sakit usai suara Ganjar-Mahfud nyungsep di Jawa Tengah, yang menjadi wilayah tanggungjawabnya.

Sempat Menghilang usai Suara Ganjar-Mahfud Nyungsep di Jateng, Bambang Pacul Akhirnya Muncul

Jakarta, Gesuri.id - Sempat menghilang usai suara pasangan calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar-Mahfud nyungsep di Jawa Tengah (Jateng), politikus PDI Perjuangan Bambang Pacul akhirnya muncul bagikan kabar, berapa perolehan suara Sang Korea di dapil Jateng IV?

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul sempat menghilang setelah pencoblosan Pemilu dan Pilpres 2024 pada 1 Februari silam.

Kabarnya, Bambang Pacul dirawat di rumah sakit usai suara Ganjar-Mahfud nyungsep di Jawa Tengah, yang menjadi wilayah tanggungjawabnya.

Kabar sakitnya Bambang Pacul memang menjadi isu spekulasi, sebab politikus PDI Perjuangan tersebut sebelumnya sudah menyampaikan di berbagai kesempatan bakal dirawat di rumah sakit andai Ganjar-Mahfud kalah di Jawa Tengah.

Berdasarkan penghitungan suara Real Count KPU, pada Selasa (20/2/2024) pukul 13.00 WIB, perolehan suara Ganjar-Mahfud di Jawa Tengah, berada di angka 34,48 persen.

Dukungan untuk Ganjar Mahfud di Kandang Banteng itu masih kalah dari Prabowo-Gibran yang mengoleksi 52,84 persen.

Sebelumnya, Bambang Pacul viral karena telah mengingatkan pertempuran di Jawa Tengah pada Pilpres 2024 sangat berat.

Kegagalan Ganjar-Mahfud mendulang suara signifikan di Kandang Banteng, menjadi tanggungjawab Bambang Pacul selaku Ketua DPD PDI Perjuangan. 

Pria yang viral memunculkan istilah korea-korea ini, belum memberikan reaksi apapun terkait anjloknya suara Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

Akibatnya, Bambang Pacul ramai diisukan benar-benar dirawat di rumah sakit.

Namun lima hari setelah pencoblosan, akhirnya Bambang Pacul muncul memberikan kabar.

Kini Sang Korea membagikan kabar terbarunya di Instagram pribadi @komandanpatjul dengan kondisi sehat.

Ia membagikan foto sambil berdiri mengenakan baju putih, sembari memegang emping, Selasa (20/2/2024).

"Niat hati ingin beli buah, setelah disarankan oleh nakes, tapi malah akhirnya beli emping juga.. Ingatlah korea-korea, terkadang untuk mencintai kehidupan, dikau harus ikut aturan, terutama dari tenaga medis. Asam urat-darah tinggi, masuk lautan teduh kau. Gak semua harus dikau tekuk-tekuk.. Cetha?! Clear!!?" tulis Bambang Pacul.

Beberapa netizen memenuhi komentar Instagram Bambang Pacul dengan menanyakan soal kesehatan politikus PDI Perjuangan tersebut.

Tak sedikit pula korea-korea yang mendoakan agar Bambang Pacul selalu sehat.

Quote