Ikuti Kami

Unggul di Pilkada, Sutan Riska Berterima Kasih ke Masyarakat

Pasangan calon bupati dan wakil bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan dan Dasril Panin Datuk Labuan memperoleh 62.272 suara.

Unggul di Pilkada, Sutan Riska Berterima Kasih ke Masyarakat
Calon Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan.

Dharmasraya, Gesuri.id - Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan Dharmasraya merilis hasil hitungan asli atau real count yang didapatkan dari seluruh nagari di Dharmasraya, Sumatera Barat.

Hasilnya, pasangan calon bupati dan wakil bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan dan Dasril Panin Datuk Labuan memperoleh suara tertinggi dengan total 62.272 suara atau 64,8 persen.

Baca: Bobby & 10 Kader Murni Menang! Cerminkan Sumut Masih Merah

Sedangkan pasangan Panji Mursyidan dan Yosrisal hanya mendapatkan suara 33.831 atau 35,2 persen.

“Saya berterima kasih kepada masyarakat yang kembali mempercayai kami untuk mengabdi untuk Dharmasraya,” ujar Sutan Riska, Rabu 9 Desember 2020.

Sutan Riska juga berterima kasih kepada seluruh relawan, tim pemenang dan partai pengusung yang telah bekerja keras dan menjaga demokrasi dengan baik.

Meskipun sudah mengantongi kemenangan, Sutan Riska meminta pendukung dan masyarakat Dharmasraya untuk bersabar menunggu hasil pengumuman resmi dari KPU.

Baca: Mantap! Banteng Riau Raih Tiga Kemenangan

Menurut dia meskipun hasil survei yang benar dan real count berbasis data real dari TPS tidak akan berubah signifikan, akan tetapi kepada semua pendukungnya juga diminta untuk menghormati proses.

"KPU tentu akan segera mengumumkan hasil resmi. Mari kita tunggu dengan saling bergandengan tangan.” ujarnya.

Quote