Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI I Nyoman Parta resmi dilantik sebagai Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Bali periode 2025-2029.
Parta tampil penuh semangat dan membawa visi besar mengangkat martabat olahraga catur Bali.
Parta menekankan pentingnya catur bukan hanya sebagai olahraga berpikir, melainkan sebagai sarana pembentukan karakter dan kecerdasan emosional, terutama bagi generasi muda di tengah derasnya arus teknologi informasi.
Baca: Ganjar Tekankan Kepemimpinan Strategis
“Catur sangat diterima masyarakat dan memberi dampak besar terhadap kecerdasan emosional. Saat ini banyak anak-anak yang terlalu lama bermain gawai dan terpapar radiasi. Catur bisa menjadi alternatif yang positif untuk menumbuhkan konsentrasi, kesabaran, dan berpikir strategis,” ucap Parta.
Kabupaten Badung, Denpasar, Tabanan, dan Buleleng ungkapnya telah menunjukkan perkembangan pesat dalam pembinaan catur.
Namun, Parta mengakui masih ada wilayah yang perlu dibenahi, seperti Bangli yang masih vakum dan Gianyar yang ia nilai stagnan.
Menjawab tantangan demi tantangan tersebut, Parta berkomitmen melakukan pembinaan menyeluruh agar setiap kabupaten dapat menjadi pusat pertumbuhan atlet catur muda yang potensial.
“Cita-cita saya, dalam empat tahun ke depan Bali bisa melahirkan seorang grand master catur. Itu bukan hal mustahil kalau kita gerakkan bersama. Kami akan hidupkan kembali bale banjar sebagai tempat bermain catur rakyat, mengaktifkan sekolah-sekolah, melatih wasit lokal dan nasional, serta menggelar Porjar Catur, turnamen nasional hingga internasional. Semua ini bagian dari visi besar kami: menjadikan Bali sebagai sport tourism dunia,” tegas Parta.
Baca: Ganjar Tegaskan Pemuda Harus Benar-benar Siap
Pelantikan I Nyoman Parta sebagai Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Bali periode 2025-2029 dihadiri oleh banyak tokoh penting, antara lain mantan Bupati Badung dan mantan Ketua DPRD Bali Cokorda Oka Ratmadi, Wakil Gubernur Bali I Nyoman Giri Prasta, Ketua Umum PB Percasi Grand Master Utut Adianto, Anggota Komisi IV DPR RI Nyoman Adi Wiryatama, Ketua Komisi IV DPRD Bali I Nyoman Suwirta, Ketua Komisi II DPRD Badung I Made Sada, Ketua KONI Bali I Gusti Ngurah Oka Darmawan beserta jajaran, serta para tokoh olahraga, pecatur, dan undangan dari berbagai kabupaten/kota se-Bali.
Ketua Umum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan, memberikan apresiasi tinggi kepada pengurus baru Percasi Bali yang telah dilantik oleh Grand Master Catur Utut Adianto.
Ia menilai, catur merupakan olahraga yang unik karena mampu menggabungkan prestasi dan kecerdasan.

















































































