Ikuti Kami

Banteng Jatim Kenang Tjahjo Sebagai Sosok Yang Mengayomi

Untari menjelaskan, sosok Tjahjo sangat terbuka dengan kader PDI Perjuangan di daerah.

Banteng Jatim Kenang Tjahjo Sebagai Sosok Yang Mengayomi
Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim Sri Untari Bisowarno.

Surabaya, Gesuri.id - DPD PDI Perjuangan Jawa Timur berduka yang mendalam atas wafatnya MenPAN-RB Tjahjo Kumolo. 

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim Sri Untari Bisowarno menyebut sosok Tjahjo sebagai senior yang mengayomi.

"Innalilahi wa inna ilaihi raji'un atas meninggalnya beliau senior kami bapak MenPAN-RB, yang dahulu adalah sekjen PDI Perjuangan yang pernah memberi bakti terbaik untuk partai kami. Kami bela sungkawa terdalam atas kepergian beliau, karena beliau sangat care dengan juniornya, meski punya jabatan tinggi negara," kata Untari di Kantor DPRD Jatim, Jumat (1/7).

Baca: Deddy Kenang Tjahjo Sebagai Orang Tua Bagi Kader-kader Muda

Untari menjelaskan, sosok Tjahjo sangat terbuka dengan kader PDI Perjuangan di daerah. Menurutnya, Tjahjo memiliki peran khusus dalam pemerintahan di Jatim.

"Saat kami WA, beliau menerima baik, beliau tahu sekali liku-liku DPR sampai tingkat kabupaten atau kota. Saat Mendagri, kami merasa dapat bapak sesungguhnya selaku pemerintah daerah," katanya.

Di kesempatan ini, Untari mengungkapkan sejumlah kenangan manis bersama Tajhjo. Dia mengatakan, sosok Tjahjo merupakan pribadi yang mengayomi para juniornya di partai.

Saat di DPRD Jatim, jadi waktu itu struktur Bapeda 2016 perlu dirampingkan seluruhnya. Nah kemudian kita sudah nyusun di sini, ketika fasilitasi, terjadi situasi deadlock di Jatim. Kita, pimpinan dewan dan ketua fraksi akhirnya bertemu beliau dan diterima baik, dan kemudian diberi jalur keluarnya. Kalau Jatim perlu struktur Bappeda (dirampingkan) dipersilakan, termasuk soal Bakorwil, dan itu disetujui beliau," papar Untari.

"Bakorwil di pulau Jawa itu hanya ada di Jatim, karena menurut kami, yang butuhkan untuk membuat pelaksanaan pemerintahan ke daerah bisa berjalan baik. Kesannya mendalam buat saya, pribadi gampang banget dikontak," imbuhnya.

Baca: Hendrawan Kenang Tjahjo Sosok Baik Hati dan Guru Politik

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim ini juga berharap, pengganti MenPAN-RB tetap berasal dari kader PDI Perjuangan.

"Harapan pasti kami semua di posisi itu (MenPAN-RB) tetap dipegang kader PDI Perjuangan yang memahami bagaimana mengelola kementerian PAN-RB yang tantangannya tidak sedikit. Saya percaya, Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri) pasti bisa memilih orang-orang dari kami yang cakap, yang mengerti dan memahami bagaimana seharusnya tata birokrasi ini semakin ke depan semakin melayani masyarakat," ungkapnya.

"Saya merasa sedih, dan minta kirimkan surat al fatihah. Kehilangan beliau sangat terasa, insyaallah hari ini hari baik, kita doakan husnul khatimah," tandasnya.

Quote