Ikuti Kami

Jangan Ragukan Perhatian PDI Perjuangan Terhadap NU

Karena PDI Perjuangan dan NU terus bergandengan tangan dalam menjaga Bhineka Tunggal Ika.

Jangan Ragukan Perhatian PDI Perjuangan Terhadap NU
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.

Pasuruan, Gesuri.id – Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menegaskan perhatian PDI Perjuangan terhadap UN tidak perlu diragukan lagi.

Karena PDI Perjuangan dan NU terus bergandengan tangan dalam menjaga Bhineka Tunggal Ika.

Baca: Kader NU di PDI Perjuangan Bukan Kader Kaleng-kaleng

"Perhatian PDI Perjuangan terhadap NU tidak perlu diragukan lagi. Itu kesadaran sejarah bagi PDI Perjuangan. NU bersama PDI Perjuangan menjaga kebhinekaan sejak dulu," ujar Hasto saat memberikan materi pada Kursus Banser Pimpinan Angkatan V di Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (27/2).

Bahkan Hasto menjelaskan bagaimana banyak wakil dari NU untuk calon legislatif dan calon kepala daerah di PDI Perjuangan.

Menurutnya, kedekatan ini harus terus dijaga, apalagi di tengah tren upaya membenturkan kalangan Nasionalis dan Islam.

"Kita berkeringat membangun sejarah Indonesia dan terhadap masa depan Indonesia," papar Hasto.

Baca: PDI Perjuangan & NU Kolaborasi Tangkal Radikalisme

Baginya, semangat itu sejalan dengan semangat Hubbul Wathan Minal Iman yang bermakna bahwa cinta Tanah Air sebagian dari iman. Dan itu harus terus dikembangkan.

"PDI Perjuangan meyakini Banser NU menjadi salah satu pilar utama untuk memelihara semangat berdikari," lanjut Hasto.

Quote