Ikuti Kami

Jelang Verifikasi Parpol, Banteng Sulsel Siap Gelar Rakercab

Hal itu dilakukan untuk mensolidkan kader menjelang verifikasi partai politik yang akan dimulai awal 2022 nanti.

Jelang Verifikasi Parpol, Banteng Sulsel Siap Gelar Rakercab
Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sulsel, Rudy Pieter Goni (RPG).

Makassar, Gesuri.id – DPD PDI Perjuangan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), mulai melakukan persiapan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) DPC Kabupaten/kota, Mei mendatang.
 
Hal itu dilakukan untuk mensolidkan kader menjelang verifikasi partai politik yang akan dimulai awal 2022 nanti.

“Jadi biasanya kita di PDI Perjuangan kita mulai dari atas (Rakernas) tapi saat ini kita mulai dari Cabang, Kabupaten/kota.  Semuanya ini untuk tahapan Pemilu, karena awal 2022 nanti sudah mulai tahapan verifikasi Parpol,” kata Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sulsel, Rudy Pieter Goni (RPG).

Baca: Sambut Ramadhan, Banteng Bulukumba Gelar MTQ

Rakercab ini, papar RPG adalah bagian dari konsolidasi partai untuk memastikan perangkat Partai sudah sampai ditingkat ranting.

“Jadi kita ingin lihat apakah (Kaderisasi) sampai tingkat RW, kalau belum apa kendalanya. Kita juga tidak lupa pembentukan Ortom partai, dan sayap-sayap partai,” ucapnya.

Selain itu, lanjut Anggota DPRD Sulsel ini, Rakercab tersebut nantinya juga akan dilakukan evaluasi seluruh kader yang memegang jabatan baik di legislatif maupun eksekutif.

“Jadi kader yang ada legislatif dan eksekutif kita juga akan evaluasi. Apakah dia telah mensejahterakan rakyat atau bagaimana,” terangnya.

Sebagai partai pemenang pemilu 2019, PDI Perjuangan akan lebih fokus bekerja untuk rakyat, sebab kata Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulsel ini, dengan kerja-kerja maksimal, masyarakat akan menbingingat partai yang telah membantu mereka.

“Di Zaman pandemi ini kita tidak mengumpulkan massa lagi. tapi bagaimana kader kita berbuat sesuatu, bukan hanya berpikir kekuasaan saja, karena itu relatif. Kita lihat pada periode kepemimpinan pak SBY selama dua periode, kita (PDI Perjuangan) sebagai partai oposisi dan akhirnya pada periode ketiga, kami (PDI Perjuangan) diberikan amanah oleh rakyat dan saat ini kita sudah dua periode karena masyarakat ingin melihat apa yang kita buat,” jelasnya.

Baca: Banteng Sulsel Pastikan ARW Siap Dampingi Andi Sudirman

Pihaknya juga meminta kepada selurub kader agar terus bekerja maksimal, karena pemilu 2024 mendatang akan dilaksanakan serentak.

“Semuanya kita sudah siap. Tapi saat ini kita meminta untuk bekerja (Sosialisasi lebih awal) karena kita belajar pengalaman kemarin, karena PDI Perjuangan tidak ingin mencari kader-kadernya, tapi akan mendorong kader murni,” tutupnya.

Quote