Ikuti Kami

Banteng Aceh Singkil Buka Gerai Vaksinasi

Langkah DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Singkil ini untuk mempercepat cakupan vaksinasi nasional.

Banteng Aceh Singkil Buka Gerai Vaksinasi
DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Singkil buka gerai vaksinasi.

Aceh Singkil, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Singkil buka gerai vaksinasi di sekretariat DPC PDI Perjuangan Jl. Singkil – Rimo Ketapang Indah Singkil Utara, Kamis (30/12).

Langkah DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Singkil ini untuk mempercepat cakupan vaksinasi nasional.

“Vaksinasi ini adalah kunci untuk mencegah penyebaran Covid-19,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Aceh Singkil, Taufik.

Baca: Cegah Omicron, Puan Imbau Masyarakat Hindari Kerumunan

“Untuk itu upaya percepatan vaksinasi terus kita lakukan agar masyarakat terhindar dari virus Covid-19,” lanjut Taufik.

Lebih lanjut Taufik menyampaikan dengan dibukanya gerai di hari ini dapat mempercepat vaksinasi kepada masyarakat khususnya di Aceh Singkil dan percepatan vaksinasi nasional umumnya.

“Kepada masyarakat yang telah mengikuti vaksinasi ini, kami dari pengurus DPC PDI Perjuangan Aceh Singkil mengucapkan terimah kasih,” ucap Taufik.

Taufik mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam menjalani kegiatan sehari-hari.

Baca: Muncul Omicron Transmisi Lokal, Begini Pesan Rahmad

Masyarakat sangat antusias mengikuti vaksinasi tersebut, dan pada prosesnya sebelum di suntik vaksin peserta terlebih dahulu di periksa kesehatannya oleh tim kesehatan dari Puskesmas Singkil Utara.

Kemudian selesai di vaksin peserta diarahkan untuk istirahat terlebih dahulu sebelum pulang.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 yang diadakan DPC PDI Perjuangan Aceh Singkil turut di oleh Anggota DPRK Aceh Singkil, Jaimar Tumangger, Polsek Singkil Utara serta pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Singkil, dan masyarakat.

Quote