Ikuti Kami

Banteng Kulon Progo Dukung Pelestarian Lingkungan 

Selain itu juga dilakukan penanaman bibit matoa secara simbolis, oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo & Perwakilan DPD PDI Perjuangan.

Banteng Kulon Progo Dukung Pelestarian Lingkungan 
Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana.

Jakarta, Gesuri.id - Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan, DPC PDI Perjuangan Kulon Progo mendukung pelestarian lingkungan. 

Puluhan bibit pohon Matoa dan Lada Perdu dibagikan kepada Karang Taruna dan Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kalurahan Hargotirto dan Hargowilis, Kokap, Minggu (18/1). 

Selain itu juga dilakukan penanaman bibit matoa secara simbolis, oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, dan Perwakilan DPD PDI Perjuangan DIY.

Baca: Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo

Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana, menyampaikan bahwa kegiatan bertemakan Merawat Pertiwi" ini menekankan pentingnya kepedulian kader partai terhadap alam dan keseimbangan ekosistem. 

"Kami PDI Perjuangan Kulon Progo menjalankan pesan Ibu Ketua Umum, Megawati Soekarnoputri agar selalu peduli terhadap lingkungan. Setiap tanaman memiliki hak untuk hidup dan dilestarikan. Kami merepresentasikannya dengan menyalurkan bibit matoa dan lada perdu," ujar Fajar Gegana.

Fajar menjelaskan pemilihan jenis bibit, menyesuaikan dengan kondisi tanah di Kokap. Lada perdu diberikan untuk warga Hargotirto, sementara bibit matoa difokuskan di Hargowilis. Selain fungsi ekologis, matoa juga memiliki nilai ekonomis yang tinggi dengan perawatan yang relatif mudah dibandingkan tanaman buah lainnya seperti durian.

"Harapan kami, ini dapat menambah penghasilan warga. Jika nanti pohon matoa sudah berbuah lebat, bisa menjadi identitas atau ikon wisata baru, karena lokasinya dekat Waduk Sermo," ucapnya.

Baca: Ganjar Pranowo: Dari Pengacara hingga Gubernur 

Fajar menambahkan, penyaluran sekaligus penanaman pohon ini juga sebagai langkah mitigasi bencana. 

"Kita harus menjaga hutan dan gunung agar tidak terjadi eksploitasi alam secara liar. Pohon ini berfungsi untuk menyerap dan mempertahankan air. Kami mengajak masyarakat mengawal lingkungan dan melapor jika melihat ada penebangan pohon secara ugal-ugalan di wilayah kita," ungkapnya.

Kegiatan ini, lanjut Fajar, merupakan bagian dari program kerja Pengurus bar PDI Perjuangan Kulon Progo, dimana salah satu pembinaannya berfokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pendampingan berkelanjutan.

Quote