Ikuti Kami

PDI Perjuangan Minta Pemkot Depok Pulihkan SDN Pocin 1

Pemprov Jabar menunda pencairan dana proyek Masjid Raya Depok karena lahan lokasi harus lebih dulu menggusur SDN Pondok Cina (Pocin) 1. 

PDI Perjuangan Minta Pemkot Depok Pulihkan SDN Pocin 1
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Depok Ikravany Hilman.

Depok, Gesuri.id - PDI Perjuangan meminta Pemkot Depok untuk memulihkan kembali aktivitas SDN Pocin 1 seperti sedia kala dimana Pemerintah Provinsi (Pemprov Jabar) menunda pencairan dana proyek Masjid Raya Depok karena lahan lokasi pembangunan harus lebih dulu menggusur SDN Pondok Cina (Pocin) 1. 

Baca: Ikravany Dukung Perjuangan Orang Tua Murid SDN Pondok Cina 1

"Kami bersama kuasa hukum akan menyusun tuntutan yang baru permintaan yang baru karena ada permintaan baru supaya guru-guru dikembalikan ke sini selama penundaan yang disebutkan oleh pemprov," kata Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Depok Ikravany Hilman kepada wartawan di SDN Pocin 1, Senin (12/12).

Menurutnya, Pemkot Depok harus mengembalikan kondisi SDN Pocin 1 sebagai bukti memberi perhatian terhadap para siswa.

"Kenapa buat saya penting menurut saya ini sebagai tolok ukur saja, alat ukur Pemkot Depok betul-betul perhatian nggak sama anak-anak Kota Depok," kata Ikra.

Dia juga menyoroti soal rencana Pemkot Depok berdiskusi dengan orang tua murid mengenai penyelesaian polemik SDN Pocin 1. Ikra berharap Pemkot Depok memberikan kebijakan untuk mengembalikan aktivitas SDN Pocin 1 selama penundaan berlangsung.

"Akan ada negosiasi dan diskusi antara ortu siswa dengan pemkot. Mudah-mudahan pemkot mau mengembalikan sekolah ini sampai ada keputusan yang betul-betul mengikat satu sama lain," tutup Ikra.

Baca: Ananta: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Transportasi Modern

Pemprov Jabar Batal Bantu Proyek Masjid

Sebelumnya diberitakan, Pemprov Jabar resmi menunda bantuan anggaran untuk rencana pembangunan Masjid Raya Depok. Anggaran itu ditunda setelah munculnya polemik atas rencana Pemkot Depok merelokasi SDN Pocin 1 untuk lahan proyek masjid raya.

"Karena lahannya masih berdinamika, sudah saya kirim surat (ke Pemkot Depok). Dananya ditunda sampai waktu yang tidak ditentukan," kata Gubernur Jabar Ridwan Kamil kepada wartawan di Gedung Sate, Kota Bandung dilansir detikJabar, Senin (12/12).

Quote