Humbahas, Gesuri.id - Bupati Humbahas, Dosmar Banjarnahor mengapresiasi kedatangan Kajatisu dan menilai kunjungan tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap pembangunan di Humbahas.
Baca: Tabrakan Dua Bus TransJakarta, Usut Tuntas & Transparan!
"Kita mengapresiasi dukungan semua pihak terhadap program pembangunan di Humbahas. Salah satunya dukungan terhadap program prioritas nasional di Humbahas adalah food estate dan KSPN Danau Toba," kata Dosmar, Selasa (26/10).
Kepala Kejaksaan Tinggi Negeri Sumatra Utara (Kejatisu), IBN Wiswantanu mendukung penuh program prioritas nasional, yakni food estate dan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba, khususnya di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).
"Ini adalah langkah kongkret bahwa kita mendukung penuh program nasional pada sektor pertanian dan pariwisata di Humbahas," kata IBN Wiswantanu, Selasa, di Kantor Kejaksaan Negeri Doloksanggul.
Atas program prioritas nasional itu, pihaknya mengajak semua elemen masyarakat untuk mendukung pemerintah.
"Kita mengajak masyarakat supaya mendukung program tersebut. Kami akan memberikan dukungan dari sisi hukumnya. Kita akan mengawal program itu supaya berjalan dengan baik. Humbahas memiliki potensi komoditi pertanian bertaraf internasional, misalnya kentang, bawang dan jagung," ucapnya.
IBN Wiswantanu juga berharap agar masyarakat bangga menjadi petani. "Masyarakat jangan malu menjadi petani. Pemerintah Humbahas telah mendidik masyarakat, karena seorang petani adalah pekerjaan mulia dan luar biasa," katanya.
Ia juga menyebut bahwa pertumbuhan ekonomi Sumut 4,7% ditopang sektor pertanian.
Baca: Kepemimpinan Jokowi Mendobrak, SBY Selalu Ragu-Ragu
Dalam kunjungan kerja itu, IBN Wiswantanu menyempatkan diri panen tomat. Menurutnya, pertanian di Kabupaten Humbahas luar biasa.
"Pengamatan kita pertanian Humbahas luar biasa. Akan kita dukung. Bahkan, Kejari Dolok Sanggul sendiri katanya turut menjadi pelaku pertanian itu," katanya. Dilansir dari medanbisnisdailycom.