Ikuti Kami

Evita Minta KPI Awasi Konten Penyiaran Berbau Radikal

KPI harus lebih mengontrol secara ketat isi siaran agar sejalan dengan Pancasila dan UUD 1945.

Evita Minta KPI Awasi Konten Penyiaran Berbau Radikal
Anggota Komisi I DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Evita Nursanty. Foto: dpr.go.id.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi I DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Evita Nursanty meminta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) mengontrol secara ketat konten penyiaran yang berisi radikalisme.

Oleh karena itu, KPI harus memonitor isi penyiaran yang menampilkan penceramah yang terindikasi berpaham radikal sehingga pencegahan radikalisme bisa dilakukan sedini mungkin.

Baca: Tangkal Radikalisme, Ganjar Lakukan Litsus Kepala Sekolah

KPI harus lebih mengontrol secara ketat isi siaran agar sejalan dengan Pancasila dan UUD 1945.

"Memberantas radikalisme tidak bisa satu sektor saja namun menjadi tugas nasional. KPI lebih memonitor penceramah yang isi ceramahnya berisi radikalisme," katanya di Jakarta, Senin (22/7).

Baca: Mendagri Ingatkan Potensi Radikalisme di Masyarakat Terdidik

Untuk melakukan itu, Evita menyarankan KPI berkoordinasi dengan Badan Intelijen Negara (BIN) agar mendapatkan data penceramah yang menyebarkan paham radikal.

Dia menilai langkah pencegahan radikalisme merupakan tugas nasional bukan per-sektor, sehingga diharapkan KPI dapat mendukungnya.

Quote