Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPRD Lampung, Lesty Putri Utami menyampaikan, momentum peringatan Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2025 harus menjadi refleksi penting bagi generasi muda.
Menurut Lesty, momentum ini merupakan media bagi pemuda untuk meneguhkan kembali semangat kebangsaan serta berperan aktif dalam pembangunan bangsa.
Lesty mengatakan, pemuda era sekarang tidak boleh larut dalam zona nyaman di tengah kemudahan era digital.
Baca: Darmadi Durianto Apresiasi Kinerja Gemilang BNI 2025
Menurutnya, pemuda harus memiliki kesadaran untuk berani bersuara dan terlibat menghadapi tantangan zaman.
“Pemuda harus bangkit dan bersuara. Jangan nyaman jadi pemuda di era sekarang, karena pekerjaan rumah kita semakin banyak dan membutuhkan perhatian anak muda,” ujar Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Lampung itu, Selasa (28/10).
Ia menambahkan, semangat Sumpah Pemuda bukan hanya sekadar mengenang perjuangan para pendahulu, tetapi juga menjadi dorongan untuk melanjutkan perjuangan dengan cara yang relevan di masa kini.
Baca: Ono Surono Ajak Generasi Muda Untuk Melek Dunia Politik
“Pemuda mesti memiliki peran, bukan hanya untuk dirinya sendiri, tetapi juga untuk bangsa,” tegasnya.
Lesty menilai, keterlibatan pemuda dalam pembangunan dapat diwujudkan melalui keberanian berinovasi, kepedulian terhadap persoalan sosial, serta komitmen menjaga nilai-nilai persatuan di tengah keberagaman.
“Semangat itulah yang menjadi fondasi penting untuk membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih maju dan berdaya saing,” tutupnya.

















































































