Ikuti Kami

Nikson Nababan dilantik menjadi Ketua PARTOGI Taput

Nikson dilantik menjadi ketua umum PARTOGI  setelah sebelumnya terpilih secara aklamasi hasil Musyawarah Besar (Mubes), 30 Juni 2022.

Nikson Nababan dilantik menjadi Ketua PARTOGI Taput
Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan.

Taput, Gesuri.id - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan menghadiri Acara Pelantikan Pengurus PARTOGI Tapanuli Utara di komplek terminal Siborong-borong, Kamis (18/8).

Nikson dilantik menjadi ketua umum PARTOGI  setelah sebelumnya terpilih secara aklamasi hasil Musyawarah Besar (Mubes), 30 Juni 2022 yang berlangsung di Gedung Sopo Partukkoan Tarutung.

Bersama Parlin Hutasoit, SH sebagai Sekretaris Umum dan Alamsa Sihombing sebagai Bendahara Umum.

Baca: Nikson Harap HUT RI Jadi Awal Kebangkitan Usai Pandemi

Belasan ribu pasang mata dari pomparan Borsak Junjungan Silaban, Borsak Sirumonggur Lumbantoruan, Borsak Mangatasi Nababan, Borsak Bimbinan Hutasoit bersuka cita atas pelantikan dan syukuran pengurus PARTOGI yang dinahkodai Nikson Nababan.

Pendeta Bonatua Nababan yang mengajak seluruh Pomparan PARTOGI bersatu, membangun komunikasi dan saling mendoakan agar mendapat berkat dari Tuhan.

"Jangan pernah mengingkari kesepakatan untuk kemajuan untuk kemajuan bersama. Toga Sihombing tidak bisa satu, tapi bisa bersatu. Karena itulah yang diinginkan Tuhan," kata Bonatua.

Pada acara pengukuhan itu juga, para penasehat dan natua-tua menyerahkan 'Tukkot Panaluan' dan 'Piso Halasan' kepada ketua umum Drs. Nikson Nababan untuk lebih bijaksana memajukan PARTOGI lima tahun kedepan.

Nikson mengapresiasi serta menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah mempersiapkan acara pelantikan dengan semangat gotong-royong.

Juga tidak terlepas para tokoh-tokoh Sihombing dan pengetua yang mendukung acara pengukuhan pengurus PARTOGI 

Ketua PARTOGI itu mengajak masyarakat untuk mensyukuri kemerdekaan Indonesia. 

"Perjuangan selanjutnya untuk mewujudkan kemerdekaan yang hakiki di Tapanuli Utara melalui pembangunan," tegas Nikson Nababan.

Nikson menekankan kepada perangkat desa dari pomparan PARTOGI agar menjadi pelopor pembangunan bangsa, serta menjadi agen perubahan untuk mewujudkan masyarakat cinta kebhinekaan untuk menjadi masyaraka yang pancasilais.

Baca: Junimart Soroti Seragam Ala Militer di Kementerian ATR/BPN

"Tangiangkon hamu asa boe au torus mambangun hutantaon jala nakkok tujabatan natumimbo," pintanya.

"Semoga PARTOGI terus bersatu. Bersatu Kita Teguh Bercerai Kita Runtuh," harap Nikson

Sedangkan anggota DPR RISukur Nababan mengajak seluruh pomparan PARTOGI untuk menghindarkan perilaku Hosom, Teal, Elat, Late (Hotel) agar terberkati dalam kehidupan dan persatuan dapat terwujud.

"Saya juga  bangga atas kehadiran Pomparan Toga Sihombing yang luar biasa jumlahnya," sebutnya.

Quote