Ikuti Kami

Rudi Ajak Apkasindo Perjuangan Beri Edukasi ke Petani Sawit

Sehingga, hasil panen petani sawit di Bangka Belitungbisa optimal.

Rudi Ajak Apkasindo Perjuangan Beri Edukasi ke Petani Sawit
Anggota Komisi I DPR RI, Rudianto Tjen.

Pangkalpinang, Gesuri.id - Anggota Komisi I DPR RI, Rudianto Tjen mengajak Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Perjuangan, berperan aktif dalam mengedukasi para petani sawit di Bangka Belitung, mulai dari pemilihan dan penggunaan bibit serta bagaimana merawat hingga mengelola lahan agar efektif. 

Sehingga, hasil panen petani sawit di Bangka Belitungbisa optimal.

Rudianto berharap, bermodal wawasan dari edukasi tersebut, kesejahteraan para petani sawit akan meningkat seiring dengan majunya sektor perkebunan komoditas kelapa sawit di Bangka Belitung.

Baca: Rudi Ajak Kepala Daerah Ciptakan Ekonomi Berkelanjutan

"Saya pikir teman-teman Apkasindo Perjuangan ini bisa pro aktif mengedukasi dan memajukan petani sawit di Bangka Belitung dan kita harapkan petani sawit kita di Bangka Belitung ini menjadi jauh lebih maju dari yang ada sekarang ini," ungkap Rudi saat menghadiri Focus Group Discussion (FGD) bersama Apkasindo Perjuangan di Fox Harris Hotel, Kota Pangkalpinang, Rabu (5/10).

Politisi PDI Perjuangan ini mengajak Apkasindo Perjuangan untuk terus mensosialisasikan program-program pemerintah pusat maupun daerah, seperti Peremajaan Sawit Rakyat (PSR), Sarana Prasarana (Sarpras), maupun terkait pengembangan sumber daya manusia (SDM).

Rudianto menilai kelapa sawit merupakan komoditas yang berperan penting bagi perekonomian daerah maupun nasional.

Pasalnya, Indonesia merupakan negara penghasil sawit terbesar di dunia.

Tercatat Indonesia memiliki lahan sawit seluas lebih dari 10 juta hektar untuk ditanami tiap tahunnya

Tentu saja di Apkasindo ini, teman-teman pengurus ini adalah intelektual di bidang sawit dan mereka tentu saja banyak berhubungan dengan pemerintah pusat maupun daerah, sehingga mereka bisa banyak mengetahui program yang ada di pemerintah pusat dan daerah dan bisa disosialisasikan kepada seluruh petani sawit di Bangka Belitung ini," jelas Rudi.

Rudi juga memastikan bahwa setiap program yang dibuat oleh pemerintah pusat maupun daerah adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Tujuan pemerintah dalam membuat program-program itu adalah untuk memakmurkan dan mensejahterakan rakyat. Nanti Apkasindo saya harapkan bisa bawa dan sosialisasikan kepada masyarakat petani sawit kita dan petani sawit bisa menerima manfaat yang maksimal dari program-program pemerintah ini," ungkap Rudi.

Baca: Risma Beri Santunan ke Ahli Waris Korban Tragedi Kanjuruhan

"Nanti Apkasindo saya harapkan bisa bawa dan sosialisasikan kepada masyarakat petani sawit kita dan petani sawit bisa menerima manfaat yang maksimal dari program-program pemerintah ini," sambungnya.

Sementara itu, Ketua Umum Apkasindo Perjuangan, Alpian Arahman berharap realisasi program-program dari pemerintah bisa segera terealisasi. Ia berharap, sektor perkebunan kelapa sawit bisa menghasilkan komoditas yang optimal dan berkualitas.

"Kami sudah punya lahan untuk melakukan pembibitan sudah berjalan kurang lebih 3-4 tahun, dan Alhamdulillah kualitas bibit Bangka Belitung dibandingkan dengan provinsi lainnya sangat baik. Jadi kita akan sosialisasi tentang pembibitan sekaligus peremajaan sawit rakyat Bangka Belitung, dimana ada potensi sekitar 3300 hektar tahun ini harus kita tuntasnya," kata Alpian.

Quote