Ikuti Kami

Mama Emi Makin Optimistis Raih Kemenangan

Rasa optimis ini karena PDI Perjuangan telah ikut mengerahkan pendukungnya untuk menjatuhkan pilihannya terhadap dirinya.

Mama Emi Makin Optimistis Raih Kemenangan
Emilia Julia Nomleni

Sumba Barat Daya, Gesuri.id - Calon Wakil Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut 2 Emilia Julia Nomleni mengaku semakin optimistis bakal memenangkan pemilihan gubernur di 27 Juni mendatang.

Mama Emi, sapaan akrab Emilia Nomleni, semakin percaya diri karena para calon bupati yang sama-sama diusung oleh PDI Perjuangan telah ikut mengerahkan pendukungnya untuk menjatuhkan pilihannya terhadap dirinya.

Baca: Debat Kandidat NTT, Hasil Polling Marhaen Mendominasi

"Dengan dukungan massa yang begitu banyak, saya sekali lagi memastikan bahwa perempuan sudah layak berdiri bersama laki-laki menjadi pemimpin di NTT. Marhaen (Marianus Sae-Emilia Nomleni) akan menang, dan perempuan akan berdiri setara dengan laki-laki," tegasnya saat melakukan kampanye dialogisnya di Desa Welabubur, Kecamatan Kodi Utara di Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Rabu (30/5).

Perempuan yang dikenal dengan kesederhanaannya itu mengaku sudah menyiapkan berbagai program unggulan jika nanti dipercaya masyarakat untuk memimpin NTT lima tahun kedepan.

Baca: Mama Emi Berdayakan Perempuan, Cegah Human Trafficking

Ia mengaku, bahwa program yang diusung telah sejalan dengan program yang diusung oleh calon Bupati dan Wakil Bupati SBD Kornelis Kodi Mete dan Marthen Christian Taka (Paket Kontak).

"Apa yang akan kami lakukan tidak beda jauh dengan apa yang akan dilakukan Paket Kontak jika terpilih nanti. Kami menginginkan NTT ini cukup pangan, cukup air bersih, dan NTT terhubung," ujar Mama Emi.

Quote