Ikuti Kami

Olly: Wakil Rakyat Wajib Loyal dan Berintegritas 

OD: Ingat sumpah dan janji yang diikrarkan saat pelantikan.

Olly: Wakil Rakyat Wajib Loyal dan Berintegritas 
Ilustrasi. Olly Dondokambey (kedua dari kanan baris depan).

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Sulut Olly Dondokambey (OD) menekankan integritas dan loyalitas sebagai wakil rakyat wajib dimiliki anggota DPRD dari PDI Perjuangan. 

Politikus yang juga Gubernur Sulut itu mencontohkan kader PDI Perjuangan yang dipercayakan menjadi wakil rakyat harus benar-benar bekerja dengan baik.

“Ingat sumpah dan janji yang diikrarkan saat pelantikan. Pegang itu dan wajib menjadi wakil rakyat yang loyal serta berintegritas,” ujar Bendahara Umum PDI Perjuangan ini. Kerja-kerja PDI Perjuangan untuk rakyat, menurut OD, sapaan akrabnya, sudah terlihat di beberapa tahun belakangan.

Terbukti dengan terpilihnya PDI Perjuangan sebagai partai pemenang di Sulut dan Indonesia. “Artinya masyarakat percaya pada kader PDI Perjuangan. Nah, kita pegang kepercayaan rakyat ini dengan memberikan yang terbaik ketika berada di kursi wakil rakyat. Jadi pelayan rakyat sesungguhnya,” tegas OD.

Senada disampaikan Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sulut Drs Steven Kandouw. 
Menurutnya kader PDI Perjuanagn wajib memahami ideologi partai. “Wajib punya sikap nasionalis kerakyatan. Artinya, perjuangkan aspirasi masyarakat atau konstituen yang memilih kita,” kata Kandouw.

Lanjutnya, namanya wakil rakyat, harus melakukan tugas-tugas kerakyatan. “Wakil rakyat harus merakyat. Semua kepentingan masyarakat untuk yang terutama,” ujar mantan Ketua DPRD Sulut ini, seperti dikabarkan manadopostonline.com, Kamis (29/8).

Quote