Ikuti Kami

Ikut Upacara HUT RI, Ahok Kembali jadi Idola

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto ditunjuk sebagai inspektur upacara.

Ikut Upacara HUT RI, Ahok Kembali jadi Idola
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan politisi PDI Perjuangan Basuki Tjahaja Purnama. Foto: Elva Nurrul Prastiwi.

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan melaksanakan upacara HUT ke-74 Republik Indonesia di Lapangam Blok S, Jakarta Selatan, Sabtu (17/8). 

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto ditunjuk sebagai inspektur upacara.

Baca: Megawati Hadiri Upacara Dwijati Mantan Bupati Gianyar

Dari pantauan Gesuri.id, para kader PDI Perjuangan DKI Jakarta sudah berkumpul di lokasi sejak pukul 09:00 WIB. 

Selain itu, nampak juga beberapa peserta upacata yang mengenakan pakaian adat nusantara.

Hadir pula deteran pengurus DPP PDI Perjuangan seperti Ribka Tjipatning, I Made Urip, Djarot Saiful Hidayat, Sukur Nababan, dan Sri Rahayu. 

Menariknya, hadir pula mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Diketahui Ahok merupakan kader PDI Perjuangan dan Djarot Ketua DPP PDI Perjuanhan Bidang Ideologi dan Kaderisasi. Ahok dan Djarot berdiri tepat di belakang panggung inspektur upacara.

Saat Hasto berpidato, riuh peserta upacara menggema di lapangan yang cahaya mataharinya sudah terik. Sebab, nama Ahok disebut oleh Hasto.

Baca: Upacara di Pulau Reklamasi, Gembong: Anies Sangat Politis

"Tamu yang terhormat, bapak Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama," kata Hasto disambut sorak sorai dan tepuk tangan peserta upcara.

Sebelumnya, saat upacara belum dimulai, Ahok sempat menjadi rebutan para kader yang hadir hanya sekedar untuk berjabat tangan maupun ber-swafoto.

Quote