Ikuti Kami

Jadi Kandidat Menteri, Ini Jawaban Yasonna

Yasonna mengaku masih menunggu keputusan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Jadi Kandidat Menteri, Ini Jawaban Yasonna
Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Yasonna H. Laoly.

Jakarta, Gesuri.id – Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Yasonna H. Laoly enggan berkomentar banyak terkait isu akan dirinya akan kembali menjadi menteri di pemerintahan Jokowi-Kiai Ma’ruf.

"Aduh kita ini ngikut aja, di mana saja kita siap bekerja," kata mantan Menkumham ini di Jakarta, Minggu (20/10). 

Baca: Bila Jadi Menteri, Ini Posisi yang Pas Buat Nurdin Abdullah

Yasonna menjawab sambil terburu-buru saat hendak menyambut kedatangan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. "Aduh aku nunggu Ibu ini," kata dia.

Ditanya lebih lanjut soal isu lain bahwa dirinya menjadi kandidat ketua Komisi Hukum DPR, Yasonna juga tak mau berkomentar banyak. 

"Mana saja, sama saja," ujarnya. Dia mengaku belum tahu penugasan yang akan diberikan Megawati. "Kita tenang-tenang saja dulu."

Baca: Adian Jadi Calon Menteri? Ini Jawaban PDI Perjuangan

Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP PDI Perjuangan Bambang Wuryanto  melempar sinyal soal posisi menteri untuk Yasonna.

"Infonya Pak Yasonna (Ketua Komisi III), ya, kalau nanti jadi menteri lagi piye? Lah iya, kalau jadi menteri lagi gimana? Kita kan enggak tahu, kita enggak tahu lapangannya kayak apa," kata Bambang.

Quote