Ikuti Kami

Riezky Aprilia Minta Peran DPRD Dalam Pembangunan

Riezky Aprilia meminta peran serta DPRD Kabupaten/Kota dalam pembangunan daerah. 

Riezky Aprilia Minta Peran DPRD Dalam Pembangunan
Anggota DPR-RI dari PDI Perjuangan, Riezky Aprilia.

Musi Rawas, Gesuri.id - Anggota DPR-RI dari PDI Perjuangan, Riezky Aprilia meminta peran serta DPRD Kabupaten/Kota dalam pembangunan daerah. 

“Untuk Kota Lubuklinggau dan Kabupaten Musi Rawas masih banyak PR yang harus dipilah. Karena kita juga mempunyai keterbatasan, DPR RI periodiknya lima tahun, tinggal bagaimana anggota DPRD kabupaten/kota juga membantu kinerja kami DPR RI ke depannya,” katanya, Kamis (10/10). 

Baca: Gandeng Polisi-Jaksa, Jateng Bentuk Tim Khusus Antikorupi

Setelah dilantik menjadi anggota DPR RI pada 1 Oktober lalu, Riezky Aprilia terus menyerap aspirasi dari masyarakat khususnya Dapil (Daerah Pemilihan) Sumsel I.

“Pelantikan baru terhitung hari dan hari ini, masih menunggu pimpinan DPR RI dan pimpinan partai untuk penugasan kami di komisi berapa, karena saya juga belum tahu,” ujarnya. 

Ia juga mengatakan, pasca pelantikan dirinya memang dipastikan akan kembali lagi ke Dapil Sumsel 1 untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat disana. 

Saat disinggung terkait program skala prioritas yang akan dibangun ke depan ia menegaskan semuanya masuk dalam prioritas dan tanggung jawab sebagai wakil rakyat.

"Insya Allah apa yang menjadi tanggung jawab akan kami selesaikan, dan semua aspirasi dari masyarakat akan diserap semua. Terutama aspirasi di Kota Lubuklinggau, bahkan aspirasi masyarakat daerah lainnya," ucapnya.

Baca: 

Riezky melanjutkan, selama masa kampanye Pileg sudah banyak aspirasi yang ia dapatkan baik di Kota Lubuklinggau dan daerah lainnya.

“Khususnya di Kota Lubuklingggau, ada masalah sanitasi yang  masih belum tuntas. Itulah yang harus diperjuangkan,” katanya.

Quote