Ikuti Kami

Repdem Ajak Warga Bantu Korban Kebakaran Heritage Labusel

"Kebakaran tersebut menghabiskan bangunan yang merupakan heritage di Kabupaten Labusel”.

Repdem Ajak Warga Bantu Korban Kebakaran Heritage Labusel
Ketua DPC Repdem Kabupaten Labuhanbatu Selatan Muhammad Mahfudin SH.

Kotapinang, Gesuri.id - Ketua DPC Repdem Kabupaten Labuhanbatu Selatan Muhammad Mahfudin SH menyatakan turut Prihatin atas Musibah kebakaran yang yang menghanguskan 11 Ruko di Kotapinang Labusel Minggu Malam (7/2).

Baca: Di Laptop Gibran Ada Stiker Maternal Disaster, Apa Itu? 

“Kita sangat prihatin dan turut berduka cita atas musibah tersebut, apalagi kebakaran tersebut menghabiskan bangunan yang merupakan heritage di Kabupaten Labusel,” ungkap Mahfuddin dalam keteragan persnya, Senin (8/2).

Mahfuddin yang juga Ketua KNPI Labusel tersebut juga mendoakan agar Korban kebakaran senantiasa bersabar dalam menerima ujian.

“Untuk masyarakat mari bergandeng tangan serta bahu memabahu membantu korban, tanpa kita harus memanfaatkan keadaan nya,” imbuhnya.

Selanjutnya Mahfuddin menyampaikan harapannya agar pada aparat keamanan mengusut tuntas penyebab kebakaran.

“Kalau memang ada unsur kesengaja’an tentu harus di beri hukuman yang setimpal, karena kejadian tersebut berdampak ganda, mulai kerugian materil hingga kerugian nilai sejarah,” pungkasnya.

Seperti diketahui Kebakaran besar terjadi di Kota Pinang, Labuhanbatu Selatan, Minggu (7/3) malam. Deretan bangunan ruko yang berada di pusat pertokoan di Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Kota Pinang, Kecamatan Kotapinang itu terbakar.

Sedikitnya 11 ruko terbakar dalam peristiwa itu. Hingga pukul 22.30 WIB, api masih belum bisa dipadamkan. Kemungkinan merembet ke bangunan yang lain.

Baca: Dewi Sebut Bambang Widjojanto Sebab Novel Lindungi Anies

Kapolsek Kotapinang, AKP Bambang Gunanti Hutabarat mengatakan saat ini kerugian dan korban belum bisa dipastikan.

"Sumber api dan korban belum bisa dipastikan. Api masih coba dipadamkan," kata Bambang saat dihubungi, Minggu (7/3).

Quote