Ikuti Kami

Tim ARW Center Bagikan Makanan di Panti & Pengguna Jalan

Selain pengguna jalan dan ojek online dan tukang becak serta pemulung, Panti Asuhan pun mendapat bantuan makanan. 

Tim ARW Center Bagikan Makanan di Panti & Pengguna Jalan
Tim ARW Center kembali membagikan makanan pada program Jumat Berkah pada Jumat (16/9).

Makassar, Gesuri.id - Tim ARW Center kembali membagikan makanan pada program Jumat Berkah pada Jumat (16/9).

Baca: Hasto Jelaskan soal Isu Teguran kepada Ganjar Pranowo

Selain pengguna jalan dan ojek online dan tukang becak serta pemulung, Panti Asuhan pun mendapat bantuan makanan. 

Kali ini Panti Asuhan Asyaratun Muharramah yang terletak di Jl. Berua ll Kec. Biringkanaya Kota Makassar kena giliran.

Salah satu pembina LKSA Panti Asuhan Asyaratun Muharramah Ibu Nurhidayah menjelaskan bahwa Panti Asuhan ini membina 55 anak yang terdiri dari anak yatim, piatu, yatim piatu dan kurang mampu. 

"Jumlah anak 27 anak perempuan dan 28 anak laki-laki,” ujarnya.

Baca Kader PKS Pimpin Depok 17 Tahun, Angka Intoleransi Naik

"Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak H. Ridwan A. Wittiri atas bantuannya pada hari ini, dan berharap kedepan mendapatkan bantuan dalam bentuk yang lain, agar anak-anak juga bisa mendapatkan pendidikan dan fasilitas pendidikan seperti anak yang lain," harapnya.

Lukman Jaya bersama tim ARW lainnya akan terus berupaya agar program Jum’at Berkah ini bisa terus dilaksanakan sebagai bentuk kesyukuran kepada Allah atas nikmat yang diberikan.

 

Kurator: Fransiska S.

Quote