Ikuti Kami

Bupati Asmat Kagum dengan Totalitas Menteri PPPA Bintang

Diketahui, Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Darmawati bermalam dua hari di Agats, ibu kota Kabupaten Asmat.

Bupati Asmat Kagum dengan Totalitas Menteri PPPA Bintang
Menteri PPPA, I Gusti Ayu Bintang Darmawati didampingi Bupati Asmat, Elisa Kambu menyapa pelajar SMA saat kunjungan di Kabupaten Asmat, Selasa 9 Agustus 2022. (KabarPapua.co/Abdel Syah)

Asmat, Gesuri.id - Bupati Asmat Elisa Kambu menyatakan kagum dengan totalitas Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), I Gusti Ayu Bintang Darmawati saat berkunjung ke Kabupaten Asmat.

Diketahui, Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Darmawati bermalam dua hari di Agats, ibu kota Kabupaten Asmat.

Baca: Kasus SARA, 'TS' Guru SMAN 58 Harusnya Dipecat Bukan Mutasi

Menteri Gusti Ayu berkunjung ke Asmat sejak Senin 8 Agustus 2022 dan kembali ke Jakarta pada Rabu, 10 Agustus 2022, dan menurutnya baru pertama kali berkunjung ke Asmat, dan kunjungan kali ini untuk memeringati Hari Anak Nasional (HAN).

Dalam kunjungan itu, Menteri Gusti Ayu bertatap muka dengan anak usia dini di sejumlah PAUD, pelajar SD hingga SMA dan bertemu dengan mama Papua di Agats.

Selama dua hari di Kota Agats, ibu menteri terlihat energik, ikut menari dan bernyanyi bersama anak-anak dan pelajar di lapangan Yos Sudarso Agats.

Ia juga disuguhkan patung dan pahatan hasil dari kerajinan tangan masyrakat setempat. Menteri PPPA juga terlihat 'enjoy' saat membonceng motor listrik untuk berkeliling di Kota Agast, kota yang kerap disebut kota sejuta papan.

Bupati Asmat, Elisa Kambu telah dibuat kagum dengan totalitas Menteri Gusti Ayu. “Ibu Menteri Gusti Ayu menjadi menteri pertama yang bermalam selama 2 hari di Agats dan bertemu banyak masyarakat. Ini menjadi sejarah,” katanya, Kamis (11/8).

Baca: Sekjen Hasto: Jokowi Lebih Dekat ke Adian ketimbang Ganjar

Elisa mengatakan kota Agats menjadi satu kota yang sering dikunjungi banyak menteri, ia mencontohkan Mensos Risma yang pernah bemalam di Agats. 

"Lalu, ada beberapa menteri lainnya yang mengunjungi Agats, walaupun tak bermalam. Sebut saja Menteri Perhubungan Budi Karya dan sejumlah menteri lainnya," ungkapnya.

Quote