Ikuti Kami

Cak Ji Kunjungi Bazaar Ramadan Rungkut

Bazar ramadan yang diselenggarakan oleh Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Kecamatan Rungkut.

Cak Ji Kunjungi Bazaar Ramadan Rungkut
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji.

Surabaya, Gesuri.id - Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji (Cak Ji) kunjungi bazar ramadan yang diselenggarakan oleh Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Kecamatan Rungkut.

Dalam kunjungannya Cak Ji juga didampingi Anas Karno Wakil Ketua Komisi B DPRD kota Surabaya , Camat Rungkut , Lurah , Koramil dan Polsek.

Baca: Cak Ji Tegaskan Pemkot Bertekad Bulat Bebaskan Surat Ijo

"Saya harap pedagang dan UMKM bisa berjualan , kami mendukung upaya masyarakat berpartisipasi menggerakkan roda perekonomian. Tentunya melalui Assessment dari satgas Covid-19 sehingga pedagang dan penjual sama-sama aman"  ujar Armuji

Disela-sela kunjungannya wawali Armuji menyempatkan berdialog dengan pedagang dan membeli jajanan serta minuman untuk santap berbuka.

"Kalau masyarakat khususnya pegiat UMKM diberikan ruang tidak kalah berkualitas dengan produk yang sudah ber- merk", terang Cak Ji.

Baca: Tinjau Vaksinasi ke Pedagang Pasar, Ini Pesan Cak Ji

Dirinya menambahkan bahwa di bulan Ramadan ini Pemerintah Kota Surabaya berkonsentrasi memastikan harga kebutuhan pokok terjangkau serta Perekonomian dapat terus bergerak.

Quote