Ikuti Kami

Meryl Ajak Generasi Muda Berperan Aktif Dalam Dunia Politik

Hal itu sebagai makna dari apa yang selama ini ia jalankan sebagai legislator DPRD Sumut dari daerah pemilihan (dapil) Sumut II/Medan B.

Meryl Ajak Generasi Muda Berperan Aktif Dalam Dunia Politik
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Utara (Sumut), Meryl Rouli Saragih.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Utara (Sumut), Meryl Rouli Saragih menyampaikan perlunya para pemuda, khususnya para generasi muda dan milenial mengisi dan berperan aktif di dunia perpolitikan. 

Hal itu sebagai makna dari apa yang selama ini ia jalankan sebagai legislator DPRD Sumut dari daerah pemilihan (dapil) Sumut II/Medan B. Berbagai program sosial kemasyarakatan, mulai dari anak muda sebagai sasarannya, hingga masyarakat yang tingkat ekonominya menengah ke bawah ia lakoni.

“Sebagai anggota dewan, tentu peranan kita adalah bagaimana memperjuangkan apa yang menjadi tuntutan kebutuhan masyarakat. Walapun tidak seperti lembaga eksekutif, namun kita terus berusaha keras untuk mengawal program pembangunan bisa bermanfaat bagi rakyat,” ujar Meryl saat menggelar silaturahmi bersama para wartawan, di Kantor Yayasan Membangun Rakyat Sejahtera (MRS), Jalan Iskandar Muda, Medan, Jumat (4/11).

Baca: Meryl Rouli Pamerkan Potensi Danau Toba ke Dubes AS

Meryl juga mengakui bahwa tidak semua yang mereka perjuangkan bisa terwujud melalui program pemerintah. Namun menurutnya, sebagai politisi tentu kedekatan kepada rakyat merupakan hal yang penting, apalagi dengan kemampuan yang ada, dapat memaknai perjuagannya untuk memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi orang banyak.

“Jadi di luar tugas sebagai DPRD dan secara kepartaian, kami secara pribadi bersama beberapa teman-teman mengusung program terobosan yang melibatkan masyarakat, sekaligus memprogramkan kegiatan yang bermanfaat,” sebutnya dalam pertemuan yang dipandu oleh Aswan Jaya, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut.

Beberapa program yang mereka usung kata Meryl, seperti dukungan terhadap langkah pemerintah menuntaskan stunting melalui gerakan masak dan makan bersama warga menggunakan bahan yang sehat dan tidak mahal di kawasan pesisir. Mendirikan sudut baca, bekerjasama dengan para pemilik kafe atau warung kopi, pelatihan artificial intelijen bagi anak muda kreatif serta beasiswa MRS Foundation.

Selanjutnya kata Wakil Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sumut itu, dirinya juga menyoroti tentang bagaimana para pemuda, termasuk pemilih pemula (generasi Alfa) yang kemungkinan akan menjadi generasi yang mendominasi jumlah pemilih bersama dengan generasi Z dan Milenial, atau kisaran usia 17-43 tahun pada Pemilu 2024 mendatang.

Baca: Meryl Rouli Saragih Duta Indonesia di Program Ekowisata AS

“Kita juga membuat program namanya Muda Berpolitik dan Tour Parlemen. Jadi mahasiswa kita ajak untuk melihat bagaimana rapat, seperti paripurna yang berlangsung di gedung dewan. Karena pada dasarnya itu adalah rumah rakyat,” jelas generasi milenial ini.

Sementara terkait program ‘Muda Berpolitik’ menurut Meryl, adalah bagaimana generasi yang mendominasi jumlah pemilih pada Pemilu 2024 mendatang, bisa menentukan pilihan sendiri tanpa ada tekanan atau mengikuti model politik uang. Sehingga hasil Pemilu nantinya, menempatkan orang-orang yang memiliki kapasitas sumber daya manusia, kecerdasan serta memahami apa yang menjadi kebutuhan masyarakat.

“Karena itu langkah kami adalah bagaimana memberikan manfaat dan membantu masyarakat. Termasuk juga membuka diri bagi siapa saja yang membutuhkan bantuan. Begitu juga kantor ini (MRS Foundation), juga terbuka untuk siapa saja yang ingin belajar. Kita ada relawan yang bisa berdiskusi atau menggelar pelatihan, terutama bagi anak muda kreatif, semuanya gratis,” jelasnya.

Meryl pun berharap kepada masyarakat khususnya generasi milenial, generasi Z dan Alfa yang lahir antara rentang tahun 1981 hingga 2013, untuk menjadi bagian dari masyarakat yang bersedia memilih dan menentukan pilihan berdasarkan keputusan sendiri, bukan karena paksaan atau iming-iming.

Quote