Ikuti Kami

Bukan Popularitas, Ini Pertimbangan Megawati Pilih Ganjar sebagai Capres

Masinton: Jadi bukan keputusan politik yang karena 'oh ini pertimbangan karena populer apa segala macam'.

Bukan Popularitas, Ini Pertimbangan Megawati Pilih Ganjar sebagai Capres
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri resmi mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) yang akan diusung partainya di Pemilu 2024, bertempat di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4).

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri disebut mempertimbangkan berbagai aspek sebelum memutuskan memilih Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres). Dipilihnya Ganjar bukan karena popularitasnya.

Baca: Aktivis Muhammadiyah Deklarasi, Dukung & Menangkan Ganjar Presiden 2024

"Jadi bukan keputusan politik yang karena 'oh ini pertimbangan karena populer apa segala macam'," kata politikus PDI Perjuangan Masinton Pasaribu dalam diskusi virtual bertajuk 'Tiki-Taka Koalisi Capres', Sabtu (29/4).

Keputusan Megawati itu juga dipastikan bukan karena bisikan siapa pun. Hal itu murni sikap politik yang otonom.

"Jadi kalau ditanyakan siapa yang mempengaruhi, apa segala macam itu sepenuhnya Bu Mega sangat otonom dalam menentukan sikap dan pilihan seperti itu," ujar Masinton.

Baca: Dipimpin Ahmad Basarah & Adian Napitupulu, Desk Khusus Pemenangan Ganjar Segera Bekerja

Masinton mengatakan Megawati memperhatikan potensi kesinambungan pembangunan Indonesia ke depan saat menjatuhkan pilihan ke Ganjar. Gubernur Jawa Tengah itu diyakini mampu mengelola Indonesia sehingga dipertimbangkan jadi bakal capres.

"Sudah mempertimbangkan banyak variabel dalam menjaga dan merawat serta menjalankan kesinambungan pembangunan Indonesia ini," ucap Masinton.

Quote