Ikuti Kami

Dapat Rekomendasi, Hendi Langsung Konsolidasi

“Langkah selanjutnya konsolidasi, dengan struktur PDI Perjuangan, partai pengusung, termasuk dengan para relawan,” kata Hendi.

Dapat Rekomendasi, Hendi Langsung Konsolidasi
Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi (Hendi).

Semarang, Gesuri.id - DPP PDI Perjuangan memberikan rekomendasi kepada Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi dan Wakil Wali Kota Hevearita G Rahayu untuk maju kembali di Pilwakot Semarang 2020 di Jakarta, Rabu (19/2).

Dengan keluarnya rekomendasi tersebut, politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa Hendi tersebut akan melakukan konsolidasi baik di internal partai maupun dengan partai pengusung.

“Langkah selanjutnya konsolidasi, dengan struktur PDI Perjuangan, partai pengusung, termasuk dengan para relawan,” katanya.

Hendi menambahkan, konsep bergerak bersama yang sudah diterapkan dalam membangun Kota Semarang selama ini akan tetap digunakan untuk membangun Kota Semarang lebih hebat.

“Konsep bergerak bersama masih menjadi kekuatan untuk membangun Kota Semarang semakin hebat,” ungkapnya.

Untuk diketahui, PDI Perjuangan resmi mengumumkan 48 pasangan calon kepala daerah yang diusung di Pilkada serentak tahun 2020.
Pengumuman dilakukan oleh Sekjen Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP Bambang Wuryanto mengumumkan nama-nama tersebut.

"Hari ini PDI Perjuangan kembali mempelopori suatu tradisi di dalam Pilkada serentak yang kita jadikan sebagai momentum untuk penguatan kelembagaan kepartaian di dalam menyiapakan pemimpin," kata Hasto.

Quote