Ikuti Kami

Lesty Putri Serukan Kader Menangkan PDI Perjuangan

Semua kader bergotong royong memenangkan partai berlambang kepala banteng itu pada Pemilu 2019.

Lesty Putri Serukan Kader Menangkan PDI Perjuangan
Calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Lampung Lesty Putri Utami menyerukan semua kader PDI Perjuangan bergotong royong memenangkan partai berlambang kepala banteng itu pada Pemilu 2019.

Lampung Selatan, Gesuri.id - Calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Lampung Lesty Putri Utami menyerukan semua kader PDI Perjuangan bergotong royong memenangkan partai berlambang kepala banteng itu pada Pemilu 2019.

Baca: Caleg PDI Perjuangan Serukan Politik Santun Meski APK Rusak

Lesty menegaskan ajakannya itu saat bersilaturahmi sekaligus konsolidasi dengan pengurus dan kader PDI perjuangan di Desa Sidodadi, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan (Lamsel), Kamis (31/1).

"Mari kita bergotong royong, bekerja keras memenangkan PDI Perjuangan pada Pemilu 2019 mendatang, dan memperjuangkan apa yang diinginkan oleh masyarakat," ujar Caleg  Nomor Urut 5 yang maju melalui Dapil Lamsel ini. 

Dalam kesempatan itu, Lesty juga menjelaskan alasannya maju sebagai caleg. Selain karena memang ditugaskan partai, ia mengaku ingin memperluas pengabdian dalam hidup.

"Saya ingin berarti bukan hanya untuk keluarga tetapi juga untuk masyarakat yang lebih luas," ujar Lesty yang kini juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan di DPC PDI Perjuangan Lamsel.

Hadir juga pada acara itu, di antaranya Caleg DPR RI Dapil Lampung 1 Nomor Urut 4 Mukhlis Basri, calon anggota DPD RI Bustami Zainudin, dan para caleg DPRD Lamsel.

Mukhlis menambahkan bahwa kekompakan anggota partai merupakan hal  yang utama. Meski berbeda pilihan caleg, tetapi partai harus diprioritaskan. 

Baca: Tina Toon: PDI Perjuangan Telurkan Kader Kualitas-Integritas

"Jadi, tidak boleh kita saling menjelekkan teman sesama partai," ujar mantan Bupati Lampung Barat,  yang juga ayah dari Lesty ini.

Mukhlis juga mengajak kader PDI Perjuangan ikut berperan aktif mengawasi penggunaaan dana yang sudah digelontorkan pemerintah pusat ke daerah, termasuk dana desa. 

"Perlu diawasi agar tepat sasaran sesuai dengan yang dicita-citakan Presiden Jokowi," ujarnya.

Quote