Ikuti Kami

Real Count Pileg DPRD Tulungagung Dapil 4, PDI Perjuangan Dapat 2 Kursi

Pada Selasa (20/2/2024) pukul 06.00 WIB, berdasarkan input 328 TPS dari total 474 TPS yang ada di Dapil Tulungagung 5, atau sekitar 69,2%.

Real Count Pileg DPRD Tulungagung Dapil 4, PDI Perjuangan Dapat 2 Kursi

Tulungagung, Gesuri.id - Dari hasil penghitungan sementara Pemilu 2024 DPRD Tulungagung berdasarkan publikasi Form Model C/D, PDI Perjuangan unggul di Dapil Tulungagung 5.

Data ini diambil pada Selasa (20/2/2024) pukul 06.00 WIB, berdasarkan input 328 TPS dari total 474 TPS yang ada di Dapil Tulungagung 5, atau sekitar 69,2 persen.

Dapil yang meliputi Kecamatan Sendang, Pagerwojo dan Gondang ini menyediakan 6 kursi DPRD Tulungagung.

PDI Perjuangan unggul dengan 12.516 suara, disusul Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan 9.820 suara dan NasDem dengan 9.449 suara.

Berikutnya, Golkar dengan 5.895 suara, PKS 4.200 suara, Gerindra 3.743 suara, dan PAN 3.207 suara.

Kursi pertama menjadi milik PDI Perjuangan sebagai peraih suara terbanyak.

Sesuai penghitungan sistem Sainte Lague, suara PDI Perjuangan kemudian dibagi 3 sehingga menjadi 4.172.

Kursi kedua menjadi milik PKB, suaranya kemudian dibagi 3 sehingga menjadi 3.273.

Kursi ketiga menjadi milik NasDem, suaranya kemudian dibagi 3 sehingga menjadi 3.150.

Kursi keempat menjadi milik Golkar, suaranya kemudian dibagi 3 sehingga menjadi 1.965.

Kursi kelima menjadi milik PKS, suaranya kemudian dibagi 3 sehingga menjadi 1.400.

Kursi keenam menjadi kursi ke-2 untuk PDI Perjuangan.

Dengan demikian PDI Perjuangan mendapatkan 2 kursi di Dapil Tulungagung 5.

Empat kursi lainnya masing-masing milik Golkar, NasDem, PKS dan PKB.

Berdasarkan perolehan suara setiap caleg, PDI Perjuangan meloloskan Marsono dengan 7.057 suara, dan Heru Santoso dengan 3.753 suara.

PKB meloloskan Mulyono Susanto dengan 4.018 suara, NasDem meloloskan Sabar dengan 6.595 suara, Golkar meloloskan Asrori dengan 4.829, dan PKS meloloskan Andrianto dengan 3.029 suara.

Dapil Tulungagung 5 menjadi dapil neraka, karena ada 7 petahana, sementara kursi yang disediakan hanya 6.

Sebagai catatan, perolehan suara dan nama-nama caleg yang lolos dari Dapil Tulungagung 5 ini masih bisa berubah, karena masih ada data 146 TPS yang belum diinput, atau setara 30,8 persen.

Quote