Ikuti Kami

Tiga Politikus Sudah Daftar Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati melalui PDI Perjuangan, Naim: Terget Menang

Dari internal PDI Perjuangan yakni ada Martin. Sedangkan, dari eksternal partai ada Masrura, dan Izkar.

Tiga Politikus Sudah Daftar Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati melalui PDI Perjuangan, Naim: Terget Menang
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PDI Perjuangan Bangka Barat, Naim.

Jakarta, Gesuri.id - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, PDI Perjuangan Kabupaten Bangka Barat telah memulai langkah awal dengan membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati sejak tanggal 18 April hingga 18 Mei 2024 mendatng. 

Terhitung sudah berjalan kurang lebih dua pekan, pembukaan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati yang dibuka oleh PDI Perjuangan Bangka Barat. 

Hingga saat ini, sudah ada tiga orang yang mengambil formulir pendaftaran, dari internal PDI Perjuangan yakni ada Martin. Sedangkan, dari eksternal partai ada Masrura, dan Izkar.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PDI Perjuangan Bangka Barat, Naim menyatakan proses selanjutnya akan melibatkan penjaringan awal yang akan diproses oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Bangka Barat dan selanjutnya diserahkan ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD). 

Naim juga mengharapkan dengan masih adanya waktu yang tersisa ini bakal ada lebih banyak lagi putra dan putri Bangka Barat yang berminat untuk membangun daerah bersama PDI Perjuangan.

"Insya Allah akan ada kejutan tokoh-tokoh lainnya. Memang sudah ada beberapa yang menghubungi kami tapi tinggal tunggu saja," ucap Naim, Kamis (2/5/2024).

Lebih lanjut, Ketua Komisi I DPRD Bangka Barat ini menekankan dalam pesta lima tahun sekali ini partai PDI Perjuangan dapat mengusung kader terbaik untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bangka Barat. 

"Kami secara kualitas, Alhamdulillah sampai saat ini Partai PDI-P merupakan partai pemenang di Pileg 2024 kemarin. Dengan begitu kami berharap dapat mengusung kader PDI Perjuangan sendiri, tapi keputusan ada di DPD PDI Perjuangan," cetusnya.

Naim juga menyoroti potensi kader PDI-P yang memiliki peluang untuk maju dalam Pilkada serentak 2024 nanti di antaranya yakni, Arianto, Martin, Badri Samsu, dan Markus. 

"Kader yang berpotensi itu ada Arianto kami harapkan beliau bisa maju, lalu ada Martin, Badri Samsu, dan ada juga Markus. Meskipun sudah komunikasi tapi belum mengiakan untuk maju di Pilkada nanti," tuturnya. 

Dijelaskan, Naim Partai PDI-P terbuka terhadap Koalisi dengan partai politik lainnya. Namun, semua keputusan akhir tetap berada di tangan DPD PDI Perjuangan.

"Pada prinsipnya kita tidak bisa membangun Bangka Barat ini sendiri-sendiri kita memerlukan Koalisi dengan partai lain tapi kami kembalikan ke DPD PDI Perjuangan. Intinya kami terbuka dan selalu berkomunikasi dengan partai politik manapun, masih proses," jelasnya. 

Naim menambahkan untuk target utama PDI-P adalah memenangkan Pilkada 2024 di Bangka Barat, meskipun menyadari bahwa setiap lawan memiliki kader yang berkualitas. 

PDI Perjuangan Bangka Barat tetap optimis dengan dukungan dan partisipasi para kader dalam memenangkan perhelatan politik tersebut.

"Insya Allah targetnya menang, makanya kami mendorong para kader untuk maju dalam pilkada ini. Semua lawan itu berat, karena setiap partai politik memiliki kader yang baik-baik seperti NasDem, Golkar, Gerindra, PKS dan Lainnya," pungkasnya.

Sumber

Quote