Ikuti Kami

Hembuskan Isu di Wamena Ada Genosida, Politisi PKS Keji

Tak ada bukti yang kuat bahwa peristiwa kerusuhan di Wamena adalah genosida atau 'pembersihan' etnis. 

Hembuskan Isu di Wamena Ada Genosida, Politisi PKS Keji
Ketua DPD Persatuan Inteligensia Kristen Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Bambang Praswanto.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD Persatuan Inteligensia Kristen Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Bambang Praswanto menilai pernyataan Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid bahwa telah terjadi genosida di Wamena, Papua adalah tuduhan keji dan tidak berperikemanusiaan.

Sebab, tak ada bukti yang kuat bahwa peristiwa kerusuhan di Wamena adalah genosida atau 'pembersihan' etnis. 

Baca: Presiden Minta Aparat Jangan Emosi Terkait Kerusuhan Wamena

Bambang menegaskan, jika memang ada bukti dan fakta berdasarkan analisis yang matang, seharusnya Hidayat menyerahkannya ke pengadilan atau mahkamah yang berwenang.

"Kita justru harus menyelesaikan masalah dengan tulus,  adil,  berimbang dan bermartabat," kata Bambang, yang juga Ketua Forum Masyarakat Madani DIY ini kepada Gesuri.id di Jakarta,  Senin (30/9). 

Bambang melanjutkan, agar kejadian serupa tidak berulang di Wamena atau tempat lain, ada beberapa hal yang sangat perlu untuk dilakukan. Hal-hal tersebut adalah dialog, musyawarah/ mufakat, serta take and give dalam mengedapankan penyelesaian masalah. 

"Semua orang atau pihak harus menahan diri dan introspeksi dalam menyelesaikan masalah," pungkas Bambang. 

Baca: Berita Hoaks Picu Anarkisme di Wamena

Seperti diketahui, Hidayat, yang juga Wakil Ketua MPR, menyatakan di akun Twitternya bahwa di Wamena telah terjadi genosida. 

"Kita berduka atas tragedi genocyda di Wamena. 32 Orang Tewas & Ribuan Mengungsi. Sebagian Besarnya Warga Pendatang. Pemerintah Tetap Harus Selesaikan Kabut Asap, Sikapi Bijak Demo2, Tapi Tak Boleh Remehkan Tragedi di Wamena. Kelanjutan NKRI Taruhannya." tulis Hidayat.

Quote