Ikuti Kami

Respon UAS, Zuhairi : Ustadz Harusnya Berakhlak Mulia

Seorang Ustadz itu seharusnya mengajarkan akhlak mulia dan kasih-sayang. 

Respon UAS, Zuhairi : Ustadz Harusnya Berakhlak Mulia
Intelektual muda Nahdlatul Ulama (NU) Zuhairi Misrawi.

Jakarta, Gesuri.id - Intelektual muda Nahdlatul Ulama (NU) Zuhairi Misrawi merespon pernyataan Ustadz Abdul Somad (UAS) dalam ceramahnya tentang Salib, Jin dan Patung. 

Menurut pria yang akrab disapa Gus Mis ini, seorang Ustadz itu seharusnya mengajarkan akhlak mulia dan kasih-sayang. 

Baca: Ahok: Menolak Pancasila, Silakan Keluar Dari Indonesia

"Kalau kedua hal itu hilang, ya tak layak disebut ustadz," kata Gus Mis, dalam akun Facebooknya, baru-baru ini. 

Gus Mis, yang juga Ketua DPP Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) ini menegaskan akhlak mulia dan kasih sayang harus ada dalam ceramah dan perilaku semua Ustadz. Sebab itulah cerminan keislaman sejati. 

Seorang ustadz tak seharusnya menyuarakan hal-hal yang meresahkan dan menyakiti hati pihak lain dalam ceramahnya. 

Seperti diketahui, baru-baru ini viral video Ustadz Somad yang berdurasi 1.54 menit. Dalam video itu, UAS berceramah soal hukum melihat salib setelah mendapat pertanyaan dari catatan di selembar kertas.

"Apa sebabnya, Ustadz, kalau saya menengok salib, menggigil hati saya? Setan," kata UAS, membaca pertanyaan sekaligus memberi jawaban terhadap pertanyaan itu dengan satu kata : Setan.

Baca: Mirip Susi Pudjiastuti, Adian Layak Jadi Menteri

UAS mengatakan, salib didiami oleh jin kafir karena patung yang tergantung di situ. Begitu juga simbol palang merah di ambulans yang dia sebut sebagai 'lambang kafir'.

Ceramah Ustadz Abdul Somad itu dinilai oleh sebagian kalangan menyakiti hati umat Kristiani. Karena pernyataannya tersebut, UAS bahkan sudah dilaporkan ke Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) oleh sebuah ormas bernama Brigade Meo NTT.

Quote